Ladiestory.id - Cina merupakan salah satu negara terbesar di dunia, dengan jumlah penduduk terbanyak. Negeri Tirai Bambu ini terletak di Asia Timur, dan terkenal dengan beragam tempat wisata yang masuk daftar warisan dunia UNESCO.
Wisata Cina tergolong unik serta penuh keanekaragaman, mulai dari wisata alam, bangunan bersejarah, dan beberapa tempat yang menjadi salah satu keajaiban dunia juga ada di Cina, lho.
Jadi bagi Kamu yang sedang bingung ingin liburan ke mana, Cina bisa menjadi salah satu rekomendasi untuk menghabiskan waktu liburanmu. Berikut Ladiestory.id merangkum beberapa tempat wisata di Cina yang bisa Kamu kunjungi.
1. Great Wall atau Tembok Besar Cina
Great Wall atau Tembok Besar Cina menjadi ikon negara Cina. Tak hanya itu, Tembok Besar Cina ini merupakan salah satu keajaiban dunia dan telah masuk ke dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO.
Tembok Besar Cina dibangun pada Dinasti Ming dengan tujuan sebagai benteng pertahanan warga Cina. Pembangunan tembok ini membutuhkan waktu sekitar sembilan tahun lamanya, dengan panjang bangunan sekitar 21.196 km.
2. Kota Terlarang (Forbidden City)
Forbidden City merupakan tempat bersejarah sejak Dinasti Ming dan telah masuk ke dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO pada 1987. Sebuah istana megah yang merupakan tempat tinggal kaisar pada zaman dulu sangat tertutup, dan hanya boleh dimasuki orang-orang tertentu saja.
Hal itu membuat masyarakat menyebutnya dengan Kota Terlarang. Tetapi saat ini, istana tersebut sudah dijadikan museum dan dibuka untuk umum. Museum tersebut terletak di tengah-tengah Kota Beijing, dengan luas bangunan sekitar 720 ribu meter persegi yang terdiri dari 9.900 unit kamar.
Tak hanya itu saja, istana ini dikelilingi tembok dengan tinggi sekitar delapan meter dan memiliki dua patung singa besar sebagai simbol penjaga istana zaman dulu. Keindahan bangunan istana ini sangat Instagramable sekali untuk Kamu kunjungi.
3. Yuanyang Rice Terraced, Yunnan
Melihat terasering di wilayah pegunungan memang sudah biasa. Namun,terasering Yuangyang di Yunan, Cina sayang untuk dilewatkan. Terasering ini terlihat nyaris sempurna seperti dalam lukisan.
Memiliki keindahan pemandangan yang luar biasa menjadikan Terasering Yuangyang masuk ke dalam daftar Warisan Dunia UNESCO. Jika Kamu sedang liburan ke Cina, jangan lupa untuk berkunjung ke daerah Yunan. Dijamin Kamu akan terpukau akan keindahannya, deh.
4. Gunung Pelangi Zhangye Danxia
Salah satu pegunungan di Cina yang sangat populer adalah Gunung Zhangye Danxia yang terletak di Provinsi Gansu. Pegunungan ini terbentang sejauh 510 km persegi dan telah dinobatkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada 2009.
Zhangye Danxia merupakan pegunungan batu yang memiliki perpaduan warna-warni yang begitu menawan, sehingga banyak orang yang menyebutnya sebagai Gunung Pelangi.
Keindahan warna gunung Zhangye Danxia berasal dari mineral dan bebatuan yang terbentuk sekitar beberapa puluh tahun yang lalu. Kondisi tanah di Gunung Pelangi ini sangat tandus, sehingga tidak ada ekosistem di sana. Meski demikian, gunung ini menjadi salah satu tempat paling indah di dunia.
5. Sichuan Giant Panda
Giant Panda di Sichuan merupakan tempat penangkaran yang dihuni oleh panda raksasa. Tempat ini hampir mirip dengan hutan paleotropik di Era Tersier. Di dalam penangkaran ini terdapat lebih dari 30 persen panda raksasa yang ada di seluruh dunia.
Tempat ini menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO karena memiliki panda raksasa yang hampir punah. Cagar alam seluas 9.245 km persegi ini juga digunakan untuk melindungi spesies langka lainnya, seperti panda merah, macan dahan dan macan tutul salju. Cagar alam ini juga menjadi salah satu situs botani terkaya di dunia dan menjadi habitat sekitar 6 ribu spesies flora.