Ladiestory.id - Rezky Aditya sempat diberitakan bukanlah ayah biologis dari Kekey, putri Wenny Ariani, beberapa waktu lalu. Kabarnya, gugatan Wenny Ariani terhadap suami Citra Kirana tersebut telah ditutup oleh Pengadilan Tangerang.
Setelah berita tersebar, banyak warganet yang meramaikan akun Instagram pribadi dari Wenny Ariani untuk meminta klarifikasi. Menanggapi hal ini, pihak Wenny Ariani, yang diwakili oleh pengacaranya, akhirnya buka suara.
Terdapat sejumlah klarifikasi yang disampaikan oleh kuasa hukum dalam menanggapi berita yang dinilai pihaknya tidak benar. Pertama, pengacara meluruskan jika kasus yang tengah berjalan berada di Pengadilan Tinggi, bukan Pengadilan Agama.
Kedua, mengenai kabar ditutupnya sidang, pengacara menegaskan jika pihaknya justru tengah menanti salinan putusan. Tak hanya itu, pihak Wenny Ariani lantas menyinggung mengenai tes DNA yang beberapa waktu lalu sempat disampaikan oleh pihak tergugat untuk mencari tahu kebenaran kasus ayah biologis ini.
“Di Pengadilan Tinggi Banten itu justru sebaliknya, malah banding kami dikabulkan, yang menyatakan bahwa Rezky Aditya ayah biologis dari anaknya Bu Wenny,” ujar Ferry Aswan selaku pengacara Wenny Ariani.
“Apabila dia membantah, ya silahkan dia membuktikan dengan melakukan tes DNA,” sambung sang pengacara dalam video wawancara yang diunggah di akun Instagram Lambe Turah.
Mengenai berita-berita yang beredar, tim kuasa hukum pun mengaku telah mendengar gosip ini. Menanggapi berbagai pertanyaan dari banyak pihak, Ferry Aswan secara tegas menyampaikan jika hal tersebut tidak benar.
“Dan saya lihat juga (berita di akun gosip), itu bohong. Di slide pertama, kedua dan ketiga itu memang dia mengutip dari putusan Pengadilan Negeri. Tapi di situ ada bahasa dia yang mengatakan case close. Itu nggak ada. Belum. Perkara ini belum case close,” ungkap Ferry.
Hal ini cukup tegas menjawab kabar sebelumnya yang sempat ramai dibicarakan. Meski begitu, hingga kini belum ada pernyataan lebih lanjut yang diberikan oleh pihak Rezky Aditya mengenai kebenaran kasus ini.