Mencari warna rambut untuk kuning langsat? Warna rambut ini termasuk pencarian inspirasi warna rambut terpopuler, selain warna rambut untuk kulit sawo matang. Memiliki kulit kuning langsat adalah anugerah, loh! Karena, kulit kuning langsat adalah keunikkan orang Asia. Sama seperti warna kulit sawo matang! Memilih warna rambut untuk kulit kuning langsat sebenarnya tidak sulit selama kamu tahu triknya. Kalau kamu memiliki warna kulit ini, berarti kamu jatuh pada spektrum undertone yang netral dengan nadi pada pergelangan tanganmu terlihat kehijauan.
Warna rambut yang cocok untuk kulit kuning langsat cukup bervariasi, mulai dari warna rambut blonde, warna rambut copper, warna rambut merah, hingga warna rambut cokelat. Warna-warna ini cukup versatile dan dapat beradaptasi dengan semua warna.
Ada warna rambut yang cocok dan bagus untuk perempuan usia remaja lho, seperti ash brown sombre, cinnamon, pink brunette, dan abu-abu. Kalau usia remaja membutuhkan warna yang bikin tampilan jadi lebih fresh dan ceria, bagi yang berhijab juga bisa pakai warna-warna rambut ini. Selain warna rambut diatas kalian juga bisa beberapa warna dibawah ini:
Platinum Blonde
Tertarik mencoba rambut pirang atau abu-abu? Pilih varian warna yang paling terang atau yang paling gelap, karena warna blonde yang serba tanggung akan membuatmu terlihat kusam.Warna platinum blonde dengan sentuhan warna abu-abu akan terlihat kontras dan keren dengan warna dasar rambut hitam.
Golden Blonde
Nah, kalau kamu punya warna kulit kuning langsat dengan undertone hangat, kamu bisa skip menggunakan purple shampoo. Warna pirang kekuningan bisa membuat kulitmu makin bercahaya!
Copper
Rona kemerahan dari warna tembaga akan terlihat cantik pada kulit kuning langsatmu, baik yang memiliki undertone hangat maupun dingin.Untuk yang lebih senang rona kecokelatan, warna ini berarti cocok untukmu. Pilihan warna rambut lain yang bisa kamu pilih adalah caramel dan chestnut copper.Selain mewarnai seluruh bagian rambut, coba aplikasikan warna ini dengan teknik ombre.
Brown Balayage
Salah satu teknik pewarnaan yang setidaknya harus kamu coba sekali seumur hidup adalah balayage. Mengapa? Karena teknik ini memberikan kesan natural dan penampilan yang lebih segar. Kamu bisa mencoba warna cokelat seperti ini kalau kamu punya warna rambut dengan undertone hangat.
Blonde
Ada banyak variasi warna rambut pirang yang bisa kamu coba. Caranya? Memilih warna rambut maksimal 3 tingkat dari kulitmu.Jika kamu punya undertone dingin, kamu bisa mencoba warna ash blonde yang tak membuat kulitmu kusam.Salah satu varian warna rambut cokelat yang banyak dipilih. (Foto: Shutterstock)Sebaliknya, kamu dengan undertone hangat dapat mencoba warna rambut seperti caramel blonde.Warna rambut favorit kami yang cocok untuk warna kulit wanita Indonesia adalah warna merah. Terdapat banyak rentang warna merah yang bisa kamu coba mulai dari auburn, burgundy, sampai merah terang.
Sumber Foto Utama: istockphoto.com