Merencanakan pernikahan impian tentunya membutuhkan banyak sekali persiapan, kesanggupan waktu, dan materi. Tak cuma itu, pilihan tanggal pernikahan yang tepat juga kerap menjadi pertimbangan yang sangat hati-hati bagi keluarga kedua calon mempelai. Terlebih, bagi mereka yang memiliki keluarga dengan adat dan istiadat yang sangat kental. Pastilah, prosesi dalam mencari tanggal pernikahan yang baik akan sangat dibutuhkan. Misalnya saja, bertanya atau meminta tanggal yang baik kepada sesepuh di kampung halaman, dan bisa juga meminta tanggal yang baik kepada kakek atau orang yang dituakan dalam keluarga di kampung halaman. Meskipun begitu, ada juga beberapa keluarga yang justru menyerahkan tanggal pernikahan kepada si calon mempelainya, Ladies. Nah, jika keluargamu termasuk ke dalam contoh yang kedua, kamu boleh memberi pilihan 7 tanggal cantik pernikahan di tahun 2020 seperti berikut ini!
1. Tanggal 22-2-2020
Meskipun agak mepet, tapi setidaknya kamu masih bisa mempersiapkannya mulai dari sekarang. Sebab, tanggal 22-2-2020 atau 22 Februari 2020 yang jatuh pada hari Sabtu ini bisa mejadi pilihanmu untuk melangsungkan pernikahan. Urutan angka pada tanggal ini sangat cantik. Sehingga sangat mudah dihafalkan, Ladies. Namun, untuk mengurangi risiko hujan yang akhir-akhir ini sering datang dan pergi sesuka hati, ada baiknya jika kamu melaksanakan pernikahan indoor seperti di gadung atau di rumah saja.
2. Tanggal 6-6-2020
Biasanya, sehabis lebaran itu banyak sekali orang yang melangsungkan pernikahannya. Katanya sih, menggelar pernikahan setelah lebaran itu baik. Nah, kamu bisa melangsungkan pernikahan di tanggal cantik pada 6 Juni 2020, jika ingin menikah sehabis lebaran. Pada tanggal tersebut, ada 3 angka kembar yang siapa tahu bisa menjadi peruntunganmu di tahun ini! Selain itu, tanggal tersebut juga jatuh di hari Sabtu, lho. Pas banget deh kalau mau menggelar pernikahan setelah lebaran pada tanggal ini!
3. Tanggal 10-10-2020
Wah, selain mudah diingat, tanggal 10 Oktober 2020 atau yang jika ditulis dengan angka menjadi 10-10-2020 ini sangat cantik saat dilihat ya, Ladies! Tanggal ini pun juga akan terlihat unik jika sudah diketik di undangan pernikananmu nanti. Jatuh pada hari Sabtu, tanggal ini pun bisa menjadi pilihanmu melangsungkan pernikahan dengan tema yang kamu suka! Barangkali kamu bisa memilih tema rustic dengan venue di taman, lapangan, atau tempat outdoor lainnya. Yuk, segera booking tempatnya!
4. Tanggal 1-11-2020
Untukmu yang sudah merencanakan pernikahan di bulan November, kamu bisa memilih tanggal pernikahan unik seperti 1-11-2020 ini, Ladies! Ada 3 angka kembar di awal dan dua angka kembar di bagian akhirnya yang unik banget. Kamu pun juga masih punya banyak waktu untuk mempersiapkan pernikahan di tanggal ini, lho. Jangan lupa memilih souvenir yang bisa digunakan berkali-kali atau bahkan bertahun-tahun, ya. Supaya pernikahanmu pun terasa lebih berkesan di hati setiap tamu undangan.
5. Tanggal 22-11-2020
Masih di bulan November, tanggal 22 November 2020 ini juga terlihat cantik dan sangat unik. Bagaimana tidak, jika ditulis dengan angka, maka akan terlihat sederet angka 22-11-2020 yang akan sangat mudah dihafal orang! Jatuh pada hari Minggu, kamu pun bisa memilih tanggal cantik ini sebagai tanggal pernikahanmu nanti. Nah, mumpung masih jauh, yuk segera booking tempat resepsi yang sudah lama kamu incar! Jangan lupa pilih dekor yang juga sama cantiknya, ya!
6. Tanggal 12-12-2020
Pilihan terakhir untuk tanggal cantik pernikahan yang bisa kamu pilih adalah 12 Desember 2020. Jika ditulis dengan angka, maka akan tertulis 12-12-2020. Tentu, pilihan tanggal cantik pernikahan ini akan sangat bagus jika sudah ditulis dalam undangan pernikahanmu nanti, lho. Cara pelafalannya pun juga tidak ribet di lidah. Dan, siapa tahu jika tanggal cantik ini bisa menjadi peruntunganmu ketika menutup tahun, serta mengawali tahun yang baru yang hanya menunggu beberapa hari lagi dari tanggal itu!
Jadi, itulah 6 tanggal cantik pernikahan yang bisa kamu pertimbangkan, atau bisa juga kamu ajukan terlebih dahulu kepada keluarga besarmu, Ladies. Siapa tahu bisa pas dengan pilihan keluarga besar!