1. Entertainment
  2. Viral di Tiktok, Shabira Alula Sudah Pandai Bicara Sejak Usia 8 Bulan
Entertainment

Viral di Tiktok, Shabira Alula Sudah Pandai Bicara Sejak Usia 8 Bulan

Viral di Tiktok, Shabira Alula Sudah Pandai Bicara Sejak Usia 8 Bulan

Shabira Alula Adnan. (Instagram.com/shabiraalula)

Ladiestory.id - Shabira Alula Adnan atau kerap dipanggil Lala menjadi viral di media sosial berkat video-video yang diunggah oleh orang tuanya. Usianya yang baru menginjak 3 tahun ini sudah pintar berbicara dengan ciri khasnya dengan menggunakan bahasa Indonesia baku.

Dalam channel Youtube CURHAT BANG Denny Sumargo, Lala sudah bisa mengobrol dengan Densu. Ia tampak mengerti dengan pembahasan yang dilontarkan oleh Denny Sumargo.

“Lala umur berapa?” tanya Denny Sumargo.

Tanpa rasa ragu, lala menjawab pertanyaan dari Denny Sumargo. Bahkan, ia juga menjawabnya dengan menunjukkan tiga jarinya.

“Lala umur tiga tahun,” kata Shabira Alula Adnan.

Lala Sudah Pandai Bicara Sejak Usia 8 Bulan

Orangtua Lala, Fahmi dan Oci mengaku bahwa sang anak sudah bisa berbicara sejak usia 8 bulan. Sebagai orangtua, mereka juga sempat heran dengan kemampuan Lala yang dapat berkomunikasi secara cepat.

“Iya betul kalau bisa ngomong delapan bulan, kalau menurut kacamata orang enggak normal sih. Karena umur 8 bulan kayak masih meraba tembok ya. Dan umur 8 bulan itu, istri diajak ngomong, ‘ini makan apa’, Lala lagi ngapain, ‘mamam’. Manggil dong ayah, ‘ayah’,” ungkap Fahmi.

Ibunda Lala, Oci mengatakan bahwa kata pertama yang diucapkan oleh Lala yaitu ‘Apa’. Video ucapan pertama Lala ini direkam oleh Oci dan dibagikan ke media sosial.

“Bilang 'apa', ada videonya di akun media sosial Lala. Kebetulan saya rekam, saya lagi suapin dia makan. Saya panggil, 'Shabira Shabira', terus dia jawab 'apa, apa'. Saya stimulasi lagi, saya ajak ngobrol lagi,” cerita Oci.

Alasan Membagikan Video Lucu Lala

Fahmi mengungkapkan bahwa mulanya hanya iseng mengumpulkan video Lala. Selanjutnya, video-video ini dibagikan ke media sosial, seperti Instagram dan Tiktok.

“Saya buat dokumen saja, layaknya orangtua sama anak, karena saking lucunya banyak video. Iseng saya bikin Instagram, upload deh buat kalau nanti sudah besar, ini lho video-video Lala waktu kecil, lucu,” jelas Fahmi.

Namun, tak disangka jumlah pengikut akun Tiktok Lala bertambah dan saat ini sudah mencapai 3 juta-an. Oci juga menyebut bahwa terkenalnya Lala ini merupakan ketidaksengajaan lantaran videonya FYP di Tiktok.

“Maksudnya Lala itu terkenal atas dasar ketidaksengajaan. FYP dari TikTok, karena TikTok itu algoritmanya lebih simpel atau gimana, jadi mau enggak mau, bisa enggak bisa harus terima,” tutur Oci.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel