1. Fashion
  2. Tips OOTD Hijab Sporty buat Olahraga Bersepeda dan Jogging 
Fashion

Tips OOTD Hijab Sporty buat Olahraga Bersepeda dan Jogging 

Tips OOTD Hijab Sporty buat Olahraga Bersepeda dan Jogging 

Para hijaber kerap kebingungan memilih pakaian yang akan dikenakan untuk berolahraga. Sebab, outfit olahraga kebanyakan ketat membentuk lekuk tubuh dan cenderung seksi. Namun, kini para hijabers tak perlu lagi bingung. Kamu bisa tetap tampil trendi sekaligus sporty dengan hijab yang dikenakan. Kamu bisa memadupadankan hijab dengan pakaian yang sudah dimiliki. Nah, berikut ini beberapa tips OOTD hijab sporty untuk olahraga. 


Hoodie dan Hijab Cap

Para hijabers kini tak perlu lagi bingung menentukan pakaian apa yang akan dikenakan untuk berolahrga. Pasalnya, outfit olahraga untuk para hijabers saat ini telah banyak di pasaran. Ditambah, kamu juga bisa memadupadankannya. 
Kamu bisa mengenakan hoodie dengan bahan tidak terlalu tebal, lalu di-mix and match dengan jogger serta hijab cap. Pilih hijab warna hitam agar lebih mudah dipadukab dengan outfit warna apa pun. Padupadan outifit ini tentu tidak akan membentuk lekuk tubuh, tetap sopan, nyaman, serta sporty. 


Kaus Lengan Panjang dan Celana Training

Kaus menjadi outfit yang nyaman dikenakan dalam kegiatan apa pun, termasuk berolahraga. Bahannya yang adem dan modelnya yang simpel membuat mudah bergerak, bernapas, juga menyerap keringat. Kamu dapat memadukan kaus lengan panjang dengan celana traning serta hijab cap. 


Sweetshirt dan Legging

Berbeda dengan sweater, sweetshirt memiliki bahan yang lebih adem sehingga dapat menyerap keringat ketika beraktivitas. Karena itu, sweetshirt cocok dikenakan untuk berolahraga, misalnya, jogging dan bersepeda. Dengan sweetshirt, penampilan kamu tampak sporty dan fashionable. Kamu bisa memadukannya dengan legging dan hijab cap. Pilih sweetshirt dengan panjang yang menutupi bokong. Untuk penampilan makin stylish, kamu bisa menambahkan topi. 
Atasan Menyatu dengan Hijab 


Saat ini, banyak outfit olahraga atau active wear untuk para hijabers, salah satunya pakaian yang menyatu dengan hijab. Tentunya pakaian ini nyaman serta praktis dikenakan untuk berolahraga dan kamu tak perlu repot-repot memilih outfit atau hijab yang sesuai. Untuk bawahan, kamu dapat mengenakan legging atau celana traning. Dijamin penampilan kamu bakalan sporty juga keren. 


Outer dan Hijab Turban 

Tips ootd hijab sporty selanjutnya adalah outer dan legging yang dipadukan dengan hijab turban. Untuk dalaman, kamu dapat mengenakan tshirt polos berpotong turtleneck dipadukan outer lengan panjang berbahan katun atau knit tipis agar bisa menyerap keringat. Pilih hijab dengan warna senada dengan tshirt dalaman. Mix and match ini bisa buat penampilan kamu tampak sporty juga kasual. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel