1. Lifestyle
  2. Anti Boros, 5 Tips Hemat Atur Gaji Hingga Akhir Bulan
Lifestyle

Anti Boros, 5 Tips Hemat Atur Gaji Hingga Akhir Bulan

Anti Boros, 5 Tips Hemat Atur Gaji Hingga Akhir Bulan

Ilustrasi uang. (Special)

Ladiestory.id - Baru gajian jangan langsung dihabiskan begitu saja. Sebab, tanpa perencanaan keuangan, gaji yang diterima hanya numpang lewat saja. Hal ini bisa membuatmu tidak memiliki tabungan atau bahkan tidak bisa mencukupi kebutuhan hingga akhir bulan.

Untuk itu, kamu perlu berhemat agar gajimu tetap cukup hingga akhir bulan. Selain itu, kamu juga perlu mengelola keuangan secara bijak agar bisa memiliki tabungan. Supaya gajimu tak numpang lewat, coba lakukan lima tips hemat untuk mengatur gaji hingga akhir bulan berikut ini.

Bagi Pos Pengeluaran dan Tabungan

Ilustrasi tabungan. (Special)

Saat gajian tiba, langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan membagi uang ke dalam pos-pos pengeluaran maupun tabungan. Hal ini bertujuan supaya keuanganmu menjadi lebih terencana dan tidak tercampur dengan keuangan yang lainnya.

Bayar Cicilan Tepat Waktu

Ilustrasi mengelola keuangan. (Special)

Bagi kamu yang memiliki tanggungan utang, jangan lupa selalu rutin membayar cicilan tepat waktu atau sebelum jatuh tempo. Jangan sampai kamu menunda-nunda untuk tidak membayar utang. Pasalnya, hal ini bisa membuat utangmu semakin membengkak. Dengan rutin membayar cicilan, kamu pun bisa membagi nominal uang bulanan yang harus disimpan dan yang harus dikeluarkan.

Bawa Uang Belanja Secukupnya

Ilustrasi uang. (Special)

Salah satu hal yang bisa membuat keuanganmu menjadi boros ialah berbelanja tanpa adanya daftar belanja. Tak hanya itu, membawa banyak uang dengan alasan supaya tidak kekurangan saat membayar belanjaan pun bisa mebuatmu makin boros. Pasalnya, kamu tidak memahami sepenuhnya apa yang harusnya kamu butuhkan dibandingkan dengan yang kamu inginkan. 

Belanja bulanan memang menjadi rutinitas yang harus dipenuhi. Oleh karena itu, kamu harus memperhitungkan segala pengeluaran dengan bijak.

Kamu harus menghitung biaya konsumtif harian, mingguan maupun bulanan, agar keuanganmu dapat terkontrol dengan baik. Saat berbelanja, sebaiknya bawa uang secukupnya saja sesuai dengan perhitungan yang telah kamu buat sebelumnya.

Masak Sendiri

Ilustrasi memasak. (Special)

Selain bisa menghemat keuangan, memasak makanan di rumah juga aman dan sehat untuk dikonsumsi. Coba biasakan untuk membawa bekal harian saat beraktivitas ataupun memasak di rumah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Kurangi kebiasaan makan di luar atau memesan makanan secara online.

Cari Penghasilan Tambahan

Ilustrasi kerja sampingan. (Special)

Jika gaji bulanan yang kamu dapatkan dirasa tidak mencukupi kebutuhan hidup harian, maka tidak ada salahnya untuk mencari penghasilan tambahan. Kamu bisa bekerja paruh waktu saat weekend atau bekerja sebagai freelancer untuk mendapatkan income tambahan. Selain itu, kamu pun bisa membuka bisnis kecil-kecilan di rumah, seperti menjual barang-barang di platform media sosial atau e-commerce.

Kamu bisa melakukan tips-tips di atas untuk memperbaiki cara pengelolaan keuangan yang salah. Jika kamu sudah memiliki teknik budgeting yang baik, maka kamu bisa mengelola keuangan bulanan selanjutnya.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel