Ladiestory.id - Kulit bayi yang baru lahir memiliki tingkat sensitivitas yang tinggi, sehingga dapat menimbulkan berbagai masalah kulit, seperti munculnya ruam kemerahan, alergi atau gatal-gatal. Salah satu hal yang perlu diperhatikan untuk perlindungan kulit bayi ialah kebersihan pakaiannya.
Pastikan cara mencuci pakaian bayi yang dilakukan selama ini sudah tepat, agar bahan kimia yang terkandung dalam detergen atau pelembut pakaian tidak meninggalkan residu. Pasalnya, residu dari detergen bisa saja menyebabkan masalah pada kulit bayi. Nah, untuk memastikan si kecil terhindar dari masalah kulit, berikut lima tips mencuci pakaian bayi yang bisa diterapkan.
Cuci Semua Pakaian Sebelum Digunakan
Bagi pemilik newborn, alangkah lebih baiknya untuk mencuci semua pakaian dan perlengkapan bayi yang masih baru, Hal ini dilakukan agar terhindar dari kuman dan bakteri yang masih menempel pada pakaian.
Kamu juga bisa mencuci popok kain dan pakaian secara terpisah. Pastikan kotoran bayi telah dibuang ke toilet. Jangan lupa, rendam pakaian dengan detergen khusus bayi dalam air panas, kemudian bilas sebanyak dua kali hingga bersih.
Gunakan Detergen Cair
Pastikan untuk menggunakan detergen cair khusus untuk bayi agar lebih mudah dibilas, dibandingkan dengan menggunakan detergen bubuk. Selain itu, menggunakan detergen cair merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk mencegah bayi mengalami gangguan kulit.
Hindari penggunaan produk detergen berbahan kimia yang keras atau pelembut kain yang mengandung anti-statis yang berbahaya, wewangian yang menyengat, zat pewarna buatan atau brighteners pakaian.
Segera Cuci Pakaian ketika Kotor
Sebaiknya, jangan menunggu pakaian kotor bayi menumpuk dalam keranjang terlalu lama. Rendamlah pakaian kotor sesegera mungkin dengan campuran air dan detergen secara terpisah.
Cara ini akan membuat noda-noda yang menempel pada pakaian lebih mudah terangkat. Selain itu, hal ini pun dapat membuat pakaian bayi tetap terawat dan bersih, karena dilakukan dengan penanganan yang tepat.
Bilas Pakaian Lebih dari Sekali
Tips selanjutnya yang dapat dilakukan setelah mencuci pakaian ialah dengan membilas pakaian lebih dari sekali. Memberikan bilasan ekstra diketahui dapat mengurangi sedikit residu detergen dan kotoran yang menempel pada pakaian.
Hal ini dapat mencegah masalah kulit bayi yang sensitif. Selain pembilasan, ada baiknya menggunakan detergen dalam jumlah sedikit atau sedang saat mencuci pakaian si kecil.
Keringkan Pakaian di Mesin Pengering
Mengeringkan pakaian merupakan salah satu kegiatan yang penting untuk mengindari bayi dari masalah kulit sensitif. Salah mengeringkan pakaian dapat membuat kualitas pakaian si kecil menjadi kaku, keras, bahkan tidak lembut lagi.
Walaupun demikian, tidak ada yang salah dalam menentukan alternatif mengeringkan pakaian bayi, baik secara alami dijemur di bawah sinar matahari maupun menggunakan mesin pengering pakaian. Namun, menggunakan pengering pakaian pada mesin cuci dapat menghindari alergan di udara untuk mencegah terjadinya kulit iritasi.