Ketakutan saat naik pesawat terbang tentu menjadi hal yang sangat mengganggu, apalagi buat seseorang yang harus bekerja keluar kota dengan jarak yang jauh dan mengharuskan transportasi udara untuk mobilitasnya.
Banyak faktor yang membuat seseorang takut terbang atau naik pesawat. Misalnya, Kamu mungkin pernah mendengar ada suara-suara keras selama penerbangan, mengalami turbulensi dalam penerbangan sebelumnya, atau merasa sakit karena perubahan tekanan di dalam pesawat.
Jika Kamu takut untuk naik pesawat, bisa jadi Kamu memiliki aviophobia. Aviophobia adalah ketakutan akan terbang alias takut naik pesawat. Jika Kamu menderita aviophobia tapi pekerjaan mengharuskan Kamu sering bolak-bolak ke suatu tempat menggunakan moda transportasi tersebut, wajib bagi Kamu untuk menghilangkan rasa takut naik pesawat.
Berikut ini 5 tips ampuh mengatasi rasa takut saat naik pesawat terbang:
Nonton film atau mendengarkan musik kesukaanmu
Tips ampuh yang pertama adalah dengan mengalihkan perhatian ke media lain, seperti gadget yang dibawa. Cobalah persiapkan beberapa film atau musik kesukaanmu yang tentu akan membuat rilek saat naik pesawat terbang. Namun ingat, jangan lupa untuk menggunakan mode pesawat yaa.
Pikirkanlah tempat yang akan dituju
Untuk tips yang kedua adalah dengan memikirkan agenda ditempat yang akan kita tuju. Cobalah untuk pikirkan hal positif yang akan kita lakukan ditempat tujuan. Hal ini akan mengubah mood menjadi lebih baik dan akan membuat diri kita terdistraksi dari ketakutan saat naik pesawat terbang.
Makan agar tenang dan senang
Makan bisa jadi obat yang sangat ampuh. Jadi, daripada harus cemas dan takut memikirkan hal yang tidak perlu, cobalah untuk makan-makanan yang sudah disediakan, atau bisa juga membeli camilan untuk dinikmati di dalam pesawat.
Lihatlah sebuah bukti keagungan Tuhan lewat jendela
Apabila duduk di dekat jendela, jangan lupa untuk menyempatkan diri menikmati bukti keagungan Tuhan lewat jendela. Pemandangan dari pesawat terbang tentu akan memanjakan mata, dan membuat kita lebih bersyukur. Namun bagi yang takut ketinggian, sebaiknya jangan dipaksakan ya, hal ini bisa menambah rasa cemas saat naik pesawat terbang. Apalagi baru pertama kali naik.
Berdoalah dan minta perlindungan kepada-NYA
Untuk tips yang terakhir adalah berdoa. Cara ini sangat ampuh dan akan membuat kita menjadi lebih tenang. Mintalah perlindungan dari-Nya untuk kelancaran perjalananmu.
Untuk menghilangkan rasa takut naik pesawat buatlah diri kamu senyaman saat akan melakukan perjalanan menggunakan pesawat supaya kamu dapat menikmati setiap perjalanan. Kunci utama untuk membuat dirimu nyaman dan aman adalah selalu berdoa sebelum take off dan sesudah landing agar perjalananmu selalu dilindungi oleh Tuhan. Dan jangan lupa untuk selalu berpikir positif, hiraukan rasa takutmu dengan menghindari pemicu yang ada.
Melupakan rasa takutmu akan terbang dengan pesawat dan akan terbiasa dengan penerbangan tanpa mempunyai rasa takut yang berlebihan. Jadi, buat Kamu yang akan melakukan perjalanan menggunakan pesawat, safe flight ya!