Ladiestory.id - Sebagai sebuah destinasi untuk melangsungkan pernikahan, The Hermitage, a Tribute Portfolio Hotel, Jakarta berkomitmen untuk menghadirkan inspirasi bagi para pasangan yang mencari ide untuk pernikahan impian mereka.
Berkolaborasi dengan Juzzon Productions, The Hermitage Jakarta mempersembahkan The Hidden Legacy - Heritage Wedding Fair 2022. Acara diadakan di Grand Ballroom pada Sabtu-Minggu (30-31/7/2022), mulai pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB.
Seri ketiga The Hidden Legacy - Heritage Wedding Fair 2022 menampilkan 34 penyedia jasa pesta pernikahan yang andal di bidangnya, mencakup pakar pesta pernikahan, penyedia suvenir, perancang gaun pengantin, pembuat kue pernikahan dan ahli dekorasi bunga, hingga fotografer dan videografer.
Para penyedia jasa pesta pernikahan yang terlibat di antaranya:
- Dekorasi: Puitik Florist
- Perancang busana: SAS Designs, Wong Hang Tailor, Bie Hin Tailor, Cynthia Tan, Fetty Rusli, Provocate By Melta Tan, Florencia Augustine, Nuence, dan Etiquette White
- Perancang sepatu: MarioMinardi
- Fotografi dan videografi: IrisPhotography.id, ARLA Productions, Kairos Works, Cheese N Click, William Saputra Photography, Tatya Photo, Sekisah Sangjit, Sekisah Photo, dan LOL Photobooth Indonesia
- Pembuat kue: K.Pastries, Le Novelle Cake
- Perias: Agis Makeup Artist
Untuk acara ini, Grand Ballroom di The Hermitage Jakarta dipercantik oleh dekorasi dari lima penyedia jasa dekorasi pernikahan dengan tema White Elegant Rustic, yang inspirasinya diambil dari kekayaan sejarah dari bangunan kolonial hotel tersebut.
Dengan dekorasi yang indah dan megah, tamu dapat berkesempatan untuk melihat secara langsung ide kreatif yang dapat diaplikasikan di area ruang serbaguna seluas 350 meter persegi itu.
Bagi pasangan yang memesan dan membayar uang tanda jadi untuk pesta pernikahannya di ajang ini, akan mendapatkan sebuah paket bulan madu di Bali. Tamu yang hadir di pameran pesta pernikahan ini juga berkesempatan untuk mendapatkan undian hadiah utama serta voucher dari para penyedia jasa yang berpartisipasi.
Informasi lebih lanjut, hubungi 021 31926888 atau kirimkan surat elektronik ke [email protected]