1. Travel
  2. Tetap Jaga Kesehatan Mentalmu Saat Bepergian ke Banyak Tempat dengan 5 Cara Ini
Travel

Tetap Jaga Kesehatan Mentalmu Saat Bepergian ke Banyak Tempat dengan 5 Cara Ini

Tetap Jaga Kesehatan Mentalmu Saat Bepergian ke Banyak Tempat dengan 5 Cara Ini

Jika kamu berencana menghabisakan masa liburmu untuk mengunjungi berbagai tempat berbeda yang jaraknya pun juga tidak berdekatan, sebisa mungkin tetaplah mengatur dirimu sendiri agar kesehatan fisik dan mentalmu tetap terjaga. Sebab, ketika kamu mendatangi banyak tempat yang berbeda, fisikmu harus tetap kuat karena tubuh akan terus bergerak, berpindah, dan beradaptasi dengan cuaca yang baru, udara yang baru, dan tentu polusi yang baru, terlebih jika kamu melancong ke berbagai perkotaan besar. Tentunya tak cuma fisik, kamu pun juga harus memastikan bahwa kesehatan mentalmu tetap baik-baik saja. Karena mentalmu juga harus beradaptasi dengan orang-orang yang berkepribadian beragam yang kamu temui, belum lagi dengan kultur di setiap tempat yang pastinya berbeda. Sebab itulah, di bawah ini ada 5 cara menjaga kesehatan mental saat bepergian ke banyak tempat yang bisa kamu terapkan, Ladies!

1. Tulislah segala hal di dalam jurnal dan bawalah jurnal kemanapun

Tulislah segala hal di dalam jurnal dan bawalah jurnal kemanapun
sumber: freepik.com

Menulis segala perasaan yang kamu rasakan pada sebuah jurnal pribadimu akan membantumu melepaskan hasrat ingin bercerita kepada orang yang kamu percaya. Sayangnya, mereka yang kamu percayai tidak selalu berada di sampingmu atau tidak selalu bisa dihubungi. Nah, daripada kamu memendam segala rasa, seperti bahagia, kecewa, kesal, marah, bertanya-tanya, maupun kekaguman, kamu bisa menceritakannya di buku jurnalmu, Ladies. Jadikan jurnal sebagai teman terbaik dalam hidup, sebab ia akan selalu mengikutimu kemanapun kamu pergi. Tak cuma bisa memberikan sensasi lega ketika menulis dalam jurnal, kamu pun bisa sekaligus mencatat segala hal yang kamu dapatkan dari berbagai tempat dengan kultur yang berbeda sebagai wawasan dan kenangan.

2. Berbincanglah dengan penduduk lokal dan buatlah jaringan

Berbincanglah dengan penduduk lokal dan buatlah jaringan
sumber: freepik.com

Bukalah obrolan dengan penduduk lokal ketika kamu memesan makanan, atau sekadar mengunjungi festival yang diadakan di daerah tersebut. Dengan begitu, kamu telah menciptakan satu peluang baru untuk menambah kenalan dan memperluas jaringan. Sehingga, jika suatu saat kamu rindu ingin bertandang ke daerah tersebut, kamu tak perlu dipusingkan oleh kegiatan mencari penginapan. Sebab, kamu sudah memiliki teman baik yang merupakan penduduk lokal di sana, yang tentunya akan membantumu mencarikan tempat menginap maupun menemanimu mengunjungi tempat-tempat yang oke punya! Selain itu, berbicara dan berteman akrab dengan penduduk lokal tak akan membuatmu merasa kesepian lagi, Ladies.

3. Bersyukurlah dan rayakan keberuntunganmu sebab bisa bertualang

Bersyukurlah dan rayakan keberuntunganmu sebab bisa bertualang
sumber: freepik.com

Agar kesehatan mentalmu tetap terjaga dan tidak jadi stres, maka bersyukurlah, sebab kamu telah diberi keberuntungan bisa bertualang kemanapun yang kamu mau, Ladies. Sebab, tidak semua orang punya kesempatan yang sama denganmu, misalnya saja kendalanya adalah uang, waktu, atau adanya orang-orang terdekat yang tak mungkin ditinggalkan. Nah, dengan memiliki rasa syukur, kamu pun tak perlu membanding-bandingkan dirimu dengan orang lain yang hanya akan memicu stres. Setelah bersyukur, rayakanlah keberuntungan dan keberanianmu bertualang dengan menghadiahi diri sendiri sepiring besar lobster pedas manis atau dua mangkuk soto ayam dengan yang kuah menyegarkan!

4. Jaga kualitas tidurmu yang baik dan kurangi screen time terutama sebelum tidur

Jaga kualitas tidurmu yang baik dan kurangi screen time terutama sebelum tidur
sumber: freepik.com

Seperti yang sering kali ditulis dalam berbagai artikel di media ini, bahwa kualitas tidur yang baik, yaitu rutin menerapkan waktu tidur selama 8 jam per harinya akan mengurangi risiko gangguan kepribadian dan mental seseorang. Sebab, dengan menerapkan kualitas tidur yang baik, kamu akan terhindar dari kondisi stres dan depresi, Ladies. Selain itu, agar kualitas tidurmu tetap terjaga dengan baik, kurangilah screen time-mu atau waktu yang kamu habiskan hanya untuk menatap layar ponsel, tablet, laptop, atau televisi. Alih-alih mengganti kebiasaan sebelum tidur dengan yang lebih seru, kamu bisa menyesap teh chamomile sembari membaca buku favoritmu sebelum memejamkan mata dengan nyenyak!

5. Ambil foto perjalananmu sebanyak mungkin

Ambil foto perjalananmu sebanyak mungkin
sumber: freepik.com

Kita sering kali berubah menjadi idealis dengan bersikap tidak mau memotret hanya karena ingin menikmati perjalanan sembari menghirup udaranya yang segar, mengamati matahari yang menyembul malu-malu di kala fajar, atau menikmati masakan buatan penduduk lokal tanpa harus memotretnya terlebih dahulu seperti anak-anak kekinian. Namun kita lupa, bahwa memotret bukan hanya kegiatan untuk anak-anak kekinian yang kerap kita remehkan. Tapi, dengan memotret kita bisa merekam gambar atau video atau bahkan sekadar suara, tentang hal-hal yang kita temui dan rasakan selama perjalanan. Ketika berpindah tempat untuk melanjutkan petualangan, kita bisa melepas rindu dengan memperhatikan foto dan video yang kita ambil tentang mereka. Tentu, melepas rindu sangat baik untuk kesehatan mental kita, Ladies. Kamu pun akan tersenyum ketika melihat foto-foto itu, dan bahagia.

Tetaplah menjaga kesehatan fisik dan mentalmu di manapun kamu berada, ya. Selamat bertualang!

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel