Ladiestory.id - Masih single dan belum memiliki pasangan bukanlah hal yang harus terus-menerus disedihkan. Bahkan tak perlu juga menjadi perdebatan hingga bahan bully-an.
Tak perlu insecure dengan mereka yang sudah memiliki pasangan. Menjadi single adalah pilihan setiap orang, single bukanlah hal yang buruk bahkan penuh kesedihan.
Walaupun tidak memiliki pasangan, keuntungan bagi kamu si wanita single pastinya banyak memiliki waktu yang bermanfaat bagi dirimu, bahkan orang-orang di sekelilingmu. Tak hanya itu, kamu pun akan lebih memiliki ruang dan waktu tak terbatas dan akan lebih bersyukur akan diri sendiri.
Seperti 5 manfaat dan keuntungan tak terduga menjadi wanita single yang enggak disadari berikut ini.
Miliki Banyak Orang yang Dukung
Siapa bilang menjadi seorang wanita single akan merasa kesepian? Wah, jangan salah sangka dulu ya? Faktanya menjadi seorang wanita single tentu akan lebih banyak orang yang mendukung, baik itu sahabat, keluarga, bahkan rekan kerja.
Walaupun tanpa pacar, wanita single juga memiliki support system yang enggak kalah jauh lebih berharga dari adanya seorang kekasih hati. Nah, tanpa disadari wanita single juga bebas disukai banyak orang, loh. Apalagi bagi pengagum rahasianya, bisa-bisa dukungannya pun semakin bertambah bukan?
Lebih Hemat
Ladies, terkadang berpacaran saja sering merasa tidak enak jika si pacar sering mentraktir terus-menerus. Alhasil kamu pun akan mengeluarkan uang supaya lebih adil dan bisa berkontribusi satu sama lain.
Namun, bagi seorang wanita single memang moment-nya cukup berbeda. Ia akan lebih bijak dalam mengatur keuangan dan bisa lebih berhemat karena tidak ada tanggungan lain yang harus dibiayai.
Bahkan, malam minggu saja ia rela sendirian untuk membahagiakan dirinya dengan caranya sendiri. Daripada uangnya dipakai untuk berkencan dan berhura-hura, lebih baik ditabung untuk membangun masa depan bukan?
Tidak Banyak Pikiran
Wah, kebayang nggak sih jika di rumah atau pun di tempat kerja kamu mengalami masalah. Ditambah lagi dengan masalah percintaan yang penuh drama. Alhasil kamu bisa pusing dan jatuh sakit akibat terlalu banyak pikiran. Akibat lainnya, tidurmu jadi enggak tenang, nafsu makan berkurang, bahkan sedih berkepanjangan.
Duh, sayang sekali bukan? Nah, beda halnya dengan wanita single. Mungkin sebagian orang akan merasa kasihan karena ia selalu menjalani hari-hari tanpa pasangan. Akan tetapi, ia bisa terbebas dari masalah percintaan yang membingungkan, bahkan membuat sakit hati dan pikiran.
Menjadi wanita single juga terbebas dari beban pikiran karena tidak ada orang yang harus ia tunggu kabarnya untuk menghubunginya setiap waktu, tidak merasa cemas dan overthinking. Bahkan, terbebas juga dari pikiran-pikiran negatif yang bisa membahayakan dirinya.
Lebih Fokus Gapai Impian
Menjadi seorang wanita single tentunya akan memudahkanmu untuk tetap fokus dalam meraih impian. Tak hanya itu, kamu pun akan lebih bebas berekspresi karena tidak ada yang mengekang dan mengatur dirimu. Kamu fokus dengan tujuanmu dan tidak perlu khawatir akan ada orang yang menghentikanmu.
Bebas Berekspresi dan Miliki Banyak Waktu
Menjadi wanita single happy juga tentunya akan lebih bebas untuk berekspresi menjadi diri sendiri, tanpa adanya tuntutan atau perubahan atas keinginan dari orang lain. Mereka tentunya juga akan lebih menghargai diri sendiri dan memiliki lebih banyak waktu luang.
Ladies, sendiri bukan hal yang menyedihkan, kok! Justru kamu akan merasa lebih bersyukur dan menikmati hidup, karena kamu sebenarnya tidak benar-benar sendirian. Masih ada keluarga dan teman-teman terbaik yang selalu ada untuk dirimu.
Nah, dengan menjadi seorang wanita single justru kamu akan berani menjadi wanita mandiri dan tangguh sehingga berani mengambil keputusan dengan mudah sesuai apa yang kamu mau. Dengan begitu, kamu pun akan merasa lebih bersyukur dan bahagia. Terus semangat ya!