1. Fashion
  2. Tertarik Memakai Kalung Model Tumpuk? Ini Triknya!
Fashion

Tertarik Memakai Kalung Model Tumpuk? Ini Triknya!

Tertarik Memakai Kalung Model Tumpuk? Ini Triknya!

Banyak cara baru dilakukan saat memakai perhiasan wanita supaya tidak membosankan. Salah satunya adalah menerapkan model layering atau tumpuk pada kalung. Kenapa hanya memakai satu kalung kalau kamu bisa memakai dua atau tiga kalung sekaligus?

Memakai kalung model tumpuk tidak hanya terlihat chic, tetapi juga bisa menjadi statement dalam penampilan secara keseluruhan. Layered necklaces juga bisa membuat kamu terlihat istimewa meskipun memakai outfit yang sangat basic atau simple. Tentunya kalau kamu memakai kalung tumpuk dengan cara yang tepat. Ini dia beberapa tips saat menumpuk kalung yang bisa kamu praktikkan.

 

  1. Variasikan Panjang Kalung

Saat menumpuk kalung, pastikan panjang tiap kalung bervariasi dari yang pendek, sedang sampai panjang. Ini bertujuan supaya masing-masing kalung bisa tampil dan terlihat.

 

  1. Tipe Rantai Yang Berbeda

Bagaimana dengan tipe rantai pada kalung? Ada yang lebih suka memakai tipe kalung yang senada supaya tampilan kalung tumpuk terlihat kompak. Tapi kalau kamu ingin mencuri perhatian, tipe rantai pada kalung bisa juga kamu variasikan, dari yang tebal sampai yang tipis.

 

  1. Campur Logam

Jenis logam pada kalung juga bisa kamu mix sesuai selera. Misalnya kalung emas putih dengan rose gold, atau kalung emas kuning dengan emas putih. Sebaiknya, jangan lebih dari dua jenis logam yang dipakai bersamaan.

 

  1. Tambahkan Liontin

Kehadiran pendant atau liontin bisa membuat gaya necklace layering kamu makin chic. Kalau liontin kamu sudah cukup menarik perhatian, cukup pakai satu saja liontin pada salah satu kalung. Kalau modelnya simple dan senada, bisa saja kamu layer di rantai kalung yang berbeda.

 

  1. Buat Jadi Personal

Nah, ini bagian paling fun saat memakai kalung bertumpuk. Kamu bisa membuat gaya jadi lebih personal dengan menambahkan detail-detail yang punya makna penting pada bagian liontin. Misalnya, kamu bisa menambahkan batu lahir atau cincin yang penuh makna.

Kamu juga bisa menambahkan liontin dengan inisial nama kamu. Rumah perhiasan Frank and co. baru saja merilis koleksi initial pendant yang tidak boleh dilewatkan. Kamu bisa mendapatkan apa pun huruf inisial nama kamu pada set liontin emas 18K seberat 2,87 gram dan kalung emas elegan 18K juga seberat 2,8 gram. 



Teknologi tinggi saat pembuatan membuat bentuk liontin punya fine cutting tanpa sisi yang tajam sehingga nyaman dipakai. Cocok dipakai untuk memberikan pesan unik tentang karakter kamu yang percaya diri.

 

  1. Perhatikan Model Atasan Yang Dipakai

Saat memakai kalung secara bertumpuk, bagian leher baju atasan kamu bisa berperan sebagai bingkai yang selayaknya membuat tampilan kalung jadi sempurna. Jadi, jangan sampai salah memilih atasan. Keduanya seharusnya saling melengkapi, tidak saling berteriak berebut perhatian.

 

Yuk, langsung aplikasikan trik di atas saat memakai kalung model tumpuk!

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel