1. Lifestyle
  2. 9 Cara Bijak Menyelesaikan Masalah Sesuai Jenis Masalahnya
Lifestyle

9 Cara Bijak Menyelesaikan Masalah Sesuai Jenis Masalahnya

9 Cara Bijak Menyelesaikan Masalah Sesuai Jenis Masalahnya

Foto: Ladiestory.id

Namanya juga hidup, pasti tidak akan lepas dari persoalan maupun masalah. Baik itu masalah di dalam diri, keluarga, pertemanannya, atau sekolah. Namun, Anda harus pintar-pintar dalam menyelesaikan suatu masalah. Jika Anda salah langkah dalam menyelesaikan masalah, maka masalah itu akan menjadi lebih besar lagi.

Cara Menyelesaikan Masalah

Pada dasarnya masalah yang ada itu dibagi dalam dua, yaitu dalam diri sendiri atau disebut internal dan dari luar diri seperti kelompok, lingkungan, teman atau disebut eksternal.

Maka dari itu, Anda perlu mengetahui jenis masalah yang Anda hadapi agar dapat menyelesaikannya. Nah, berikut ini beberapa cara menyelesaikan masalah sesuai dengan jenis masalah yang dihadapi.

Cara Menyelesaikan Masalah Internal

Seperti yang telah diulas sebelumnya, masalah internal adalah masalah yang dat1. ang dari dalam diri sendiri. Jika Anda mengalami hal ini, berikut beberapa cara untuk menyelesaikan masalah internal tersebut.

1. Tenangkan pikiran terlebih dahulu

Foto: Ladiestory.id

Cara pertama yaitu dengan menenangkan pikiran terlebih dahulu. Cara ini merupakan cara paling ampuh  untuk menyelesaikan masalah di dalam diri karena dengan menenangkan pikiran atau berpikir saat kondisi kepala dingin maka Anda bisa mendapatkan solusi yang tepat untuk permasalahan yang sedang dihadapi.

2. Selalu berpikir positif dan tidak overthinking

Cara kedua ialah dengan selalu berpikiran positif. Pikiran negatif hanya akan memperburuk keadaan dan menambah masalah. Apalagi jika Anda juga overthinking maka bisa dipastikan Anda akan kesulitan dalam menemukan titik terang dari permasalahan tersebut.

Oleh karena itu, Anda harus mampu selalu berpikir positif ketika menyelesaikan suatu permasalahan. Selain itu, pikiran positif dapat membantu menghindari prasangka buruk dan membuat beban pikiran menjadi lebih ringan.

3. Jangan panik dan tetap tenang

Foto: Ladiestory.id

Cara yang ketiga ini merupakan suatu hal yang wajib Anda perhatikan. Tidak panik dan tetap tenang menjadi satu cara untuk tetap menjaga masalah kamu tetap aman.

Anda harus bisa menanamkan dalam diri bahwa setiap masalah yang ada pasti akan selalu disertai dengan solusi. Sehingga Anda tidak perlu panik yang bisa menyebabkan masalah mu tersebar dan membuat sulit keadaan.

4. Selesaikan permasalahan satu persatu

Foto: Ladiestory.id

Cara selanjutnya adalah dengan menyelesaikan masalah satu persatu, nah agar lebih mudah Anda bisa menuliskan permasalahan yang dihadapi dalam sebuah jurnal atau semacamnya.

Cara yang satu ini dapat dilakukan sebagai pengukur, berapa banyak dan berat masalah yang sedang Anda hadapi, tulis dan selesaikan satu persatu. Jika Anda sudah mengetahui apa permasalahan Anda, Anda bisa segera menyelesaikan masalah dari yang paling mudah. Selain itu, hal ini bisa memudahkan Anda untuk memetakan dan menyelesaikan masalah, lho!

5. Tetap semangat dan tidak mudah menyerah

Terakhir ada cara ini, semangat itu sangat penting untuk menyelesaikan suatu permasalahan. Jika kamu tidak bersemangat dalam menyelesaikannya. Maka kamu bisa-bisa larut dalam masalahmu, alhasil hidupmu tidak akan teratur. Apa lagu jika kam memilih untuk menyerah maka kamu akan kalah. Tetapi, ketika kamu bertekad untuk tidak mudah menyerah, maka masalahmu kelak akan terselesaikan. Nah oleh karena itu jadilah seseorang dengan pribadi yang kuat dan tidak mudah untuk menyerah.

Cara Menyelesaikan Masalah Eksternal

Masalah juga bisa saja datang karena adanya pengaruh eksternal, seperti dalam lingkungan dan teman. Nah, bila Anda tengah menghadapi masalah eksternal, berikut cara mengatasinya.

1. Mengakui kesalahan

Kalo Anda memang terbukti salah, maka segeralah mengaku dan tidak perlu beralasan ini itu. Hal ini bisa menyebabkan masalah semakin besar dan akan merugikan Anda. Selain itu Anda tidak perlu menghindar karena tak ingin disalahkan.

Seseorang tidak dinilai dari sebuah kesalahan, tetapi dinilai dari bagaimana dia bisa mengakui dan meminta maaf atas kesalahannya. Orang seperti itu merupakan salah satu orang yang mempunyai attitude yang baik.

2. Bisa membicarakan masalah secara baik.

Foto: Ladiestory.id

Pada dasarnya setiap masalah itu harus dibicarakan secara baik-baik. Contohnya saat Anda mempunyai masalah dengan teman, Anda harus membicarakan masalah dengan baik-baik dan carilah solusi yang tepat bersamanya. Jangan Anda selesaikan permasalahan dengan emosi yang meledak-ledak. Hal ini justru akan memperburuk masalah.

3. Minta maaf dan menjadi pemaaf

Dengan meminta maaf tidak membuat diri Anda menjadi rendah. Justru sebaliknya, Anda tampak lebih hebat karena mau mengakui kesalahan dan bisa meminta maaf dengan cepat.

Biasanya jika Anda sudah mengakui kesalahan, dan tidak malu untuk meminta maaf. Perasaan dan pikiran akan lebih lega dan merasa bahagia. Sebaliknya jika Anda menjadi seorang yang pemaaf maka perasaan juga akan lebih lega dan lebih baik.

4. Tidak menghindari masalah

Foto: Ladiestory.id

Cara terakhir ketika cara menghadapi masalah adalah dengan tidak menghindari masalah tersebut. Cepat atau lambat, masalah pasti akan selesai. Tetapi, jangan sampai Anda lari dan menghindari masalah, sebab hal itu tidak akan menyelesaikan masalah. Justru akan membuat Anda gelisah dan tidak tenang.

Nah, itu dia beberapa cara menyelesaikan masalah sesuai dengan jenis masalahnya. Kuncinya Anda harus bisa mengendalikan diri. Baik masalah internal maupun eksternal usahakan selesaikan dengan kondisi yang tenang dan tidak terburu-buru. Semoga informasi ini bermanfaat. Semangat bagi Anda yang sedang ingin menyelesaikan sebuah masalah. Jangan putus asa dan mudah menyerah!

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel