Ladiestory.id - Menikah menjadi sebuah tujuan ketika dewasa dan siap menjalin hubungan yang lebih serius dengan pasangan. Menikah bukan hanya sekadar sebuah ajakan atau ucapan sebuah komitmen, karena akan banyak hal yang harus dipersiapkan dengan cermat.
Setelah menikah, pasangan akan meninggalkan segala kehidupan pribadinya untuk memulai hidup bersama pasangan. Mulai dari proses berkenalan, melamar, hingga menikah, adalah momen yang tidak bisa dilupakan seumur hidup. Namun, siapa sangka bahwa sebelum mengajak menikah, kamu wajibkan tahu apakah sang pasangan sudah siap atau belum.
Ketika berpacaran, mungkin kamu dan pasangan masih baik-baik saja. Tetapi ketika ingin melanjutkan ke tahap berikutnya, pasanganmu malah belum siap. Lalu, apa saja tanda jika pasanganmu belum siap diajak menikah.
Tidak Mau Mengenalkan Orang Penting dalam Hidupnya
Tanda pertama jika pasangan kamu memang belum siap diajak menikah, dia tidak akan mau mengenalkan orang penting dalam hidupnya, seperti orang tuanya, saudara, atau kerabat. Tanda ini sangat jelas bahwa dia belum siap diajak ke tahap hubungan yang lebih serius, karena dia belum siap jika orang penting dalam hidupnya mengenal sosok dirimu.
Kamu Bukan Prioritasnya
Tanda berikutnya, dia tidak akan menggangapmu sebagai orang yang bisa diprioritaskan. Hal ini penting untuk tahapan yang lebih serius, seperti jenjang pernikahan. Mungkin, masih banyak yang menjadi prioritas dia saat ini, seperti memikirkan pekerjaan hingga karier.
Trauma Kegagalan di Masa Lalu
Dia sering bercerita mengenai trauma kegagalan hubungan di masa lalu? Bisa dikatakan, ia berpikir bahwa menjalin hubungan yang lebih serius dengan orang lain akan menyebabkan hatinya tersakiti lagi. Jika seperti ini, maka kamu harus lebih maksimal meyakinkannya agar dia bisa paham bahwa hubungan denganmu jauh lebih baik daripada masa lalunya.
Tidak Sering Diskusi Hal yang Serius
Jika dia tidak banyak meluangkan waktunya untuk berdiskusi tentang hal-hal yang serius, tandanya dia belum siap untuk menikah. Saat diajak berdiskusi tentang pernikahan, dia akan selalu menolak. Sudah dapat dipastikan bahwa saat ini dia tidak ingin melangkah ke jenjang pernikahan.
Masih Menunggu Orang yang Lebih Baik
Tanda terakhir, dia masih menunggu orang yang lebih baik dari kamu. Jika ini yang terjadi, maka akan sulit bagi dia untuk bisa diajak berdiskusi soal pernikahan. Kamu harus sadar, hubungan yang dijalin belum mampu meyakinkannya bahwa kamu lah tambatan hatinya yang terakhir.