1. Beauty
  2. Skincare Untuk Remaja: Jenis Kulit, Urutan Pemakaian, dan Rekomendasi Produk
Beauty

Skincare Untuk Remaja: Jenis Kulit, Urutan Pemakaian, dan Rekomendasi Produk

Skincare Untuk Remaja: Jenis Kulit, Urutan Pemakaian, dan Rekomendasi Produk

Foto: Ladiestory.id

Seiring dengan berkembangnya zaman, kesadaran untuk merawat kulit wajah turut berkembang pula. Tak perlu menunggu saat sudah dewasa, para remaja kini juga semakin sadar untuk mulai merawat kulit.

Remaja yang mulai melakukan perawatan kulit atau skincare bukan berarti centil, namun ia paham jika merawat kulit harus sedari dini.

Kulit remaja juga perlu perawatan agar kulitnya tetap sehat dan lembap. Untuk itu, formula skincare untuk remaja cenderung ringan dan lembut, yang tujuan utamanya untuk melembapkankan dan menghidrasi kulit.

Sebelum memulai ke rutinitas pemakaian skincare, ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu ragam jenis kulit.

Jenis Kulit

Setiap kulit itu unik karena berbeda antara satu dengan yang lain. Sama halnya dengan orang dewasa, para remaja juga harus mengetahui dan memahami jenis kulit sendiri. Berikut ini beberapa jenis kulit yang perlu diketahui.

  1. Kulit normal

Beruntung jika kamu pemilik kulit normal, karena perawatan kulit jenis ini tergolong mudah. Jenis kulit ini biasanya memiliki kulit yang kenyal dan halus.

  1. Kulit berminyak

Pemilik kulit berminyak biasanya akan memiliki kulit yang mengkilap akibat minyak berlebih, bermasalah dengan pori-pori yang besar, serta rentan berjerawat.

Bagi pemilik kulit berminyak, skincare dengan kandungan ‘tea tree’ lebih direkomendasikan. Tea tree dapat membantu mengurangi minyak di wajah serta mencegah pertumbuhan bakteri yang dapat menyebabkan jerawat. Selain itu, hindari produk yang mengandung minyak.

  1. Kulit kering

Berbeda lagi dengan kulit kering yang cenderung memiliki ciri kulit yang tampak kusam dan kasar. Pemilik kulit jenis ini lebih direkomendasikan untuk mengutamakan pelembap dan toner.

  1. Kulit sensitif

Kulit yang sensitif biasanya mudah iritasi, gatal, hingga ada rasa panas saat memakai produk berbahan tertentu. Untuk itu, pemilik kulit jenis ini harus lebih selektif dalam memilih produk skincare.

Cobalah untuk menggunakan produk dengan kandungan aloe vera dan camomile untuk menenangkan kulit. Selain itu hindari produk yang mengandung alkohol karena dapat menyebabkan kulit iritasi.

  1. Kulit kombinasi

Selain itu ada pula jenis kulit kombinasi, yakni kombinasi antara kulit berminyak dan kulit kering. Ciri dari kulit jenis ini, area T-Zone (kening, hidung, dan dagu) terlihat mengkilap dan berminyak. Sedangkan daerah pipi justru terasa kering dan tertarik.

Rekomendasi dan Tahapan Pemakaian Skincare

Setelah mengetahui jenis kulit seperti apa yang dimiliki, remaja perlu tahu tahapan dan rekomendasi produk skincare. Nah, berikut ulasannya.

  1. Micellar water

Micellar water digunakan untuk mengangkat makeup, debu, kotoran, dsb. Untuk itu biasanya produk ini digunakan pada rutinitas malam hari.

Rekomendasi produk yang bisa dicoba antara lain: Garnier Micellar Water, Nivea Micellar Water, dan Clean and Clear Micellar Water.

  1. Pencuci muka (Facial wash)

Untuk kulit remaja, tidak perlu produk pembersih wajah yang terlalu berat. Sehingga, produk dengan bentuk gel lebih disarankan. Carilah produk yang lembut namun dapat mengurangi kelebihan minyak.

Produk yang bisa kamu coba antara lain: Cetaphil Gentle Skin Cleanser, Hada Labo Gokujyun Face Wash bagi kulit kering, dan The Body Shop Tea Tree Clearinng Facial Wash untuk kulit berminyak.

  1. Toner

Toner diperlukan untuk mempersiapkan kulit agar dapat menyerap produk skincare lebih maksimal. Carilah toner sesuai dengan jenis kebutuhan kulit. Salah satu produk yang bisa dicoba adalah Emina Double The Moist.

  1. Pelembap

Semua jenis kulit perlu pelembap yang dapat menghidrasi kulit dan menjaga kulit tetap lembap. Untuk kulit remaja, pilihlah pelembap dengan kandungan yang ringan dan mampu menghidrasi kulit. Remaja dapat mencoba Benton Aloe Real Cool Soothing Gel yang memiliki kandungan bebas alkohol dan parfum.

  1. Sun screen

Selain dirawat, kulit juga perlu perlindungan dari bahaya sinar UV. Untuk itu, remaja perlu memakai sun screen saat berada di luar atau pun dalam ruangan sekalipun. Produk Emina Sun Protection menjadi produk rekomendsi sun screen bagi remaja.

Itulah ulasan tentang skincare untuk remaja. Yang perlu diperhatikan, tak semua rekomendasi orang cocok untuk kulit karena semua kulit itu memiliki keunnikan tersendiri.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel