1. Beauty
  2. Maksimal Hilangkan Bekas Jerawat Ini Deretan Skincare Terbaik
Beauty

Maksimal Hilangkan Bekas Jerawat Ini Deretan Skincare Terbaik

Maksimal Hilangkan Bekas Jerawat Ini Deretan Skincare Terbaik

Ilustrasi wajah cerah. (Spesial)

Ladiestory.id - Selain jerawat hal yang mengganggu lainnya adalah bekas dari jerawat tersebut. Oleh karena itu dibutuhkan skincare untuk menghilangkan bekas jerawat terbaik yang mampu menghilangkan bekasnya.

Merek Skincare Terbaik untuk Hilangkan Bekas Jerawat

Ilustrasi memakai skincare. (Spesial)

Tentunya skincare yang digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat ini berbeda dengan skincare untuk menghilangkan jerawat meskipun ada beberapa yang sanggup menjalankan kedua fungsi tersebut.

Berikut ini adalah rekomendasi skincare yang bisa digunakan dan pastinya aman untuk menghilangkan bekas jerawat.

1. L’Oreal Paris Crystal Micro Essence Revitalift 

L’Oreal Paris Crystal Micro Essence Revitalift. (Spesial)

Pertama adalah produk yang memang dikenal baik karena mampu menyamarkan noda hitam dengan baik, serta mencerahkan kulit wajah. Hal ini dikarenakan kandungan yang ada di dalam skincare ini berupa salicylic acid dan centella asiatica. 

2. Yves Rocher Hydra Végétal Lotion Tonique Hydratante

Produk ini memiliki kandungan 98% bahan alami yang aman digunakan, bahkan untuk kulit sensitif sekalipun. Skincare ini bisa digunakan untuk mengeksfoliasi wajah dengan tujuan untuk menyamarkan noda hitam bekas jerawat yang membandel. 

3. Himalaya Herbals Acne n Pimple Cream 

Himalaya Herbals Acne n Pimple Cream. (Spesial)

Bisa dibilang kalau ini adalah skincare untuk menghilangkan bekas jerawat untuk remaja karena kandungannya masih alami dan tidak menyebabkan iritasi. Memiliki kandungan silk cotton tree yang salah satu manfaatnya adalah membantu mengurangi flek hitam dan bekas jerawat.

4. Snail Bee High Content Steam Cream

Memiliki bahan aktif snail mucin, bee venom, dan hyaluronic acid yang mampu melembabkan serta mampu menyamarkan bekas jerawat. Selain itu krim ini juga sangat ampuh untuk mencerahkan kulit wajah tanpa menyebabkan iritasi.

5. Avoskin Miraculous Refining Toner

Avoskin Miraculous Refining Toner. (Spesial)

Merupakan produk lokal dengan rentang harga di bawah Rp 150 ribu, toner ini memiliki kandungan AHA, BHA, dan PHA. Kandungan aktif tersebut mampu mencerahkan wajah, mempercepat tumbuhnya sel kulit yang baru sehingga bisa lebih cepat dalam menyamarkan noda bekas jerawat.

6. Erha Exfoliating Cleansing Scrub

Tentunya menghilangkan bekas jerawat ini harus dilakukan dari sabun muka, salah satu sabun muka yang bisa digunakan adalah Erha. Sabun ini memiliki kandungan niacinamide yang mampu mencerahkan noda hitam dikarenakan hiperpigmentasi. 

7. Some by Mi Snail Truecica Miracle Repair Toner

Some by Mi Snail Truecica Miracle Repair Toner. (Spesial)

Kandungan ekstrak lendir black snail yang mampu untuk memperbaiki jaringan kulit, lalu ada kandungan arbutin dan juga white flower complex-nya.  Fungsinya untuk mengurangi produksi melanin berlebih dan juga mengurangi hiperpigmentasi dan tentunya menyamarkan bekas jerawat.

8. Mia Glansie Acne Sunscreen

Skincare ini memberikan dua manfaat sekaligus yaitu menghilangkan bekas jerawat sekaligus melindungi kulit dari paparan sinar UV.

Kandungan yang ada di dalamnya yaitu niacinamide yang berfungsi untuk mencerahkan kulit wajah, dan juga memudarkan area yang terkena hiperpigmentasi.

9. Somethinc Niacinamide + Moisture Beet Serum

Somethinc Niacinamide + Moisture Beet Serum. (Spesial)

Merk yang satu ini memang terkenal mampu mencerahkan kulit, dan tentunya mampu menghilangkan bekas jerawat yang membandel.  Selain itu kandungan ceramide pada skincare ini mampu memperkokoh skin barrier sehingga kulit lebih tahan terhadap efek polisi dan kotoran.

Nah, itulah rekomendasi skincare untuk menghilangkan bekas jerawat. Jadi tidak perlu bingung lagi dalam mencari skincare yang tepat dan juga pasti aman, karena di pasaran sudah ada banyak sekali jenisnya. Semoga bermanfaat.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel