1. Entertainment
  2. Sinopsis Film Red Notice, Penangkapan Pencuri Telur Emas Museum!
Entertainment

Sinopsis Film Red Notice, Penangkapan Pencuri Telur Emas Museum!

Sinopsis Film Red Notice, Penangkapan Pencuri Telur Emas Museum!

Foto: Kompas

Ladiestory.id - Sudahkah kamu menonton film Red Notice? Film Red Notice pertama tayang di Netflix Indonesia pada 12 November 2021 lalu. Film ini jadi salah satu film blockbuster terbesar di Netflix.

Film yang dibintangi para aktor kelas A Hollywood seperti Dwayne Johnson alias The Rock, Gal Gadot dan Ryan Reynolds. Menjadi salah satu film yang wajib ditonton sebab film ini digarap oleh sutradara Rawson Marshall Thurber.

Red Notice
Foto: teasertrailer

Red Notice sendiri berarti tanda peringatan terhadap penjahat buron yang berlaku di seluruh dunia. Sehingga jika ada pihak berwenang suatu negara yang mendapati sosok penjahat itu, maka berhak untuk menangkapnya.

Bergenre laga komedi, Red Notice menampilkan salah satu adegan berisi 1 unit mobil pengangkut Brimob. Logo Brimob dan tulisan 'Polisi' terlihat jelas di beberapa bagian mobil. Bukan cuma itu, para pemeran figuran juga terlihat mengenakan pakaian dinas Brimob.

Sinopsis Film Red Notice

Film Red Notice dibuka dengan Interpol, di bawah komando Urvashi Das (Ritu Arya) mendatangi museum untuk melihat adanya pencurian telur emas. Pihak museum, awalnya tidak percaya jika telur emas kebanggaan mereka, yang memiliki sejarah panjang, dicuri orang.

Pencarian Telur Emas yang Hilang

Sebab, telur emas itu masih ada di depan mata mereka, disaksikan oleh para pengunjung museum. Karena kasus tersebut, John Hartley (Dwayne Johnson) yang menjadi agen FBI yang diminta untuk mengejar pencuri tersebut.

Awalnya banyak yang tidak percaya bahwa benar ada pencurian, hingga agen Hartley menuangkan soda ke telur tersebut dan ternyata telur emas itu langsung meleleh. Pihak museum segera menutup tempat tersebut.

Nolan Boot adalah Sang Pelaku

Sayangnya, si pelaku, yang tidak lain adalah Nolan Booth (Ryan Reynolds) bisa melarikan diri. Beruntung, Agen Hartley bisa menjegalnya. Hartley mengejar Booth, bahkan sampai ke Bali, Indonesia.

Di situ, dia segera menjebloskan Booth ke penjara paling aman di Rusia. Booth tidak lagi bisa mencuri barang-barang antik yang biasa dia lakukan. Dia harus mendekam di penjara.

Namun, tidak lama, Agen Hartley yang sedang bersantai, justru ditangkap oleh Interpol karena diduga melakukan transfer ke suatu akun bank. Ini membuat Hartley harus mendekam di sel yang sama dengan Booth. Ternyata kedekatan ini menjadikan dampak yang cukup baik.

Booth dan Hartley pun menjadi teman baik dan mereka berdua berupaya untuk kabur dari penjara yang terletak di atas pegunungan tersebut. Tentu saja, mereka berhasil menemukan jalan keluar, meski dengan susah payah.

Red Notice
Foto: hdqwalls

Informasi Pencurian Telur Emas Bocor!

Masalah baru muncul, ternyata, The Bishop (Gal Gadot) yang memberikan informasi pencurian telur di museum tadi adalah seseorang yang mereka kenal. The Bishop mengatakan, Booth memiliki lokasi di mana mereka bisa menemukan telur ketiga.

Hartley tidak peduli dengan telur ketiga, yang ingin dia lakukan adalah memborgol The Bishop karena menjadi pelaku pengiriman uang melibatkan namanya dan membuatnya masuk penjara. Booth bersikeras, mereka harus mendapatkan telur ketiga. Sebab, The Bishop sudah mengincarnya.

Saat disekap di arena Gladiator, Booth mengatakan pada The Bishop bahwa telur ketiga itu ada di Mesir dan belum pernah sekalipun keluar dari Mesir.

Ia meyakinkan The Bishop bahwa dirinya paham betul dengan telur ketiga lantaran bisa membaca huruf Hieroglif. The Bishop yang sudah mengetahui hal seperti itu langsung meninggalkan Booth dan Hartley tersekap.

Dari situ, Hartley dan Booth bersedia untuk mencari telur ketiga agar bisa menangkap The Bishop dan memenjarakannya.

Mampukah The Bishop menemukan telur ketiga yang memiliki harta ratusan juta dollar tersebut? Untuk mengetahui jawabannya, saksikan lanjutan cerita dari sinopsis Red Notice dengan menonton film ini.  

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel