Ladiestory.id - Akhir-akhir ini boneka arwah menjadi perbincangan publik, khususnya masyarakat Indonesia. Hal ini lantaran tren spirit doll yang marak diadopsi para artis Tanah Air.
Banyak paranormal mengatakan tidak baik mengadopsi atau membeli boneka arwah karena bisa menyerang si pemilik. Sebab, bisa saja boneka dapat dimasukin oleh mahkluk tak kasat mata. Tetapi sebagian masyarakat Indonesia menganggap beberapa boneka arwah juga bisa membawa keberuntungan.
Keyakinan akan boneka arwah tidak hanya dipercayai di Indonesia, beberapa negara lain, seperti Thailand dan Vietnam, pun memiliki spirit doll serupa. Bahkan, fenomena tersebut juga diangkat menjadi film. Salah satu film horor yang mengangkat kisah tentang boneka arwah adalah The Guardian.
The Guardian
Film The Guardian atau dalam bahasa Vietnam Thiên Than Ho Menh dirilis pada 2021 dan tayang di Netflix. Film berdurasi 127 menit ini mengusung genre horor thiller. Disutradarai oleh Victor Vu, film ini diperankan oleh Amee, Truc Anh, Salim, Samuel An, Trong Trinh, hingga Hoang Nhan Vo.
Film The Guardian mengikuti kisah cerita Phoung. Phoung adalah seorang penyanyi muda populer yang bunuh diri dengan memegang boneka Kumanthong kesayangannya bernama Yuki. Hal itu bisa terjadi akibat video syur milik Phoung menyebar di media sosial.
Film The Guardian ini juga menceritakan tentang tragedi seputar bintang terkenal yang mendorong penyanyi cadangannya menjadi terkenal juga. Kejadian itu bermula saat Phoung pergi ke sebuah pesta bersama penyanyi cadangannya, yang bernama Ly. Ketika berada di pesta tersebut awalnya baik-baik saja sampai suatu kejadian menimpa dirinya. Ia mendapati dirinya dibius dan diperkosa oleh beberapa pria dalam pesta tersebut.
Akan tetapi, bintang baru tersebut justru diganggu oleh kejadian yang menakutkan. Dari kejadian yang mengerikan tersebut, timbullah kematian yang amat tragis. Hal ini membuat banyak pertanyaan dari para penggemarnya. Kematian tersebut membuat para penggemarnya menuduh sahabatnya yang melakukan aksi balas dendam tersebut.