1. Lifestyle
  2. 5 Sifat Toxic Reza Rahadian dalam Series "Yang Hilang dalam Cinta"
Lifestyle

5 Sifat Toxic Reza Rahadian dalam Series "Yang Hilang dalam Cinta"

5 Sifat Toxic Reza Rahadian dalam Series "Yang Hilang dalam Cinta"

Yang Hilang dalam Cinta. (Special)

Ladiestory.id - Netizen sedang hangat membicarakan serial "Yang Hilang dalam Cinta". Pasalnya, series ini diperankan oleh aktor dan aktris ternama Indonesia, yakni Dion Wiyoko, Sheila Dara, dan Reza Rahadian.

Kali ini, netizen dibuat gemas dengan karakter yang diperankan oleh Reza Rahadian. Pasalnya, pria pemilik brewok ini memiliki sifat yang toxic dalam sebuah hubungan. Yuk, ketahui 5 sifat buruk Reza Rahadian dalam karakter Rendra.

Manipulatif

Yang Hilang dalam Cinta. (Special)

Sifat buruk pertama yang diperankan Reza Rahadian dalam serial "Yang Hilang dalam Cinta" adalah manipulatif. Sifat manipulatif adalah cara seseorang menyerang mental dan emosi demi mendapatkan apa yang dimaui. Biasanya, sifat ini timbul dalam hubungan sepasang kekasih.

Dalam beberapa episode, memperlihatkan secara jelas sifat manipulatif Rendra. Salah satunya, saat ia berjanji di depan sang kekasih, Dara, untuk berubah. Ia pun berjanji mengikuti saran calon istrinya itu.

Namun, pada kenyataannya Rendra berbohong. Ia sama sekali tidak bisa mengubah sikap buruknya menjadi ke arah yang lebih baik. Saat mencoba berubah pun, hal tersebut dilakukan dengan cara tidak benar.

Pada akhirnya, Rendra pun kembali memperlihatkan sikap buruknya yang temperamental. Sifat manipulatif ini tentu membuat pasangannya merasa terpuruk.

Gaslighting

Yang Hilang dalam Cinta. (Special)

Istilah gaslighting sedang santer dibicarakan zaman sekarang ini. Gaslighting merupakan salah satu tindakan yang termasuk pelecehan dan manipulasi untuk segala jenis hubungan. Biasanya, gaslighting terjadi pada hubungan suami istri, antar keluarga, dan teman-teman sekitar.

Sifat ini pun dimiliki Rendra dalam karakter di series "Yang Hilang dalam Cinta". Hampir semua scene dari Reza Rahadian menunjukan bahwa ia adalah pria yang kerap gaslighting.

Karakter Rendra selalu membuat sang kekasih merasa paling hina. Sedangkan, Rendra selalu melontarkan kata-kata yang seolah memberi makna bahwa hanya ia lelaki yang baik mau menerima kekurangan Dara.

Sebagai contoh, saat Rendra cemburu dengan Tito, teman Dara. Dara pun sudah menjelaskan pada sang kekasih bahwa mereka tidak memiliki hubungan di luar pertemanan. Namun, Rendra tidak mempercayai perkataan Dara. Bahkan, secara terang-terangan Rendra menyebut Dara tidak memiliki perasaan.

Kekerasan Fisik dan Verbal

Yang Hilang dalam Cinta. (Special)

Sifat buruk Rendra yang ketiga ini didasari bahwa ia merupakan orang yang temperamental. Sayangnya, saat Rendra marah, ia selalu melalukan kekerasan verbal dan fisik kepada calon istrinya sendiri.

Hal ini pun terlihat dalam beberapa scene yang menunjukan mereka berdua sedang bertengkar. Terbaru, saat detik-detik menjelang pernikahan mereka pun, Rendra marah besar kepada Dara. Kemarahannya ini pun dilampiaskan dengan menjambak sang kekasih. Tak hanya dijambak, namun Rendra pun mencekik Dara hingga tak hampir tak bisa bernafas.

Sementara, dalam kekerasan verbal pun kerap dilontarkannya. Rendra kerap menyalahkan hingga terang-terangan merendahkan Dara.

Egois

Yang Hilang dalam Cinta. (Special)

Pada dasarnya, orang yang memiliki sifat egois, yakni mereka yang mementingkan perasaan sendiri, namun tidak dengan orang lain. Sifat ini pun dimiliki oleh Rendra dalam menjalin hubungan dengan Dara.

Saat bertengkar dengan Dara, Rendra kerap mengungkit masa lalu kekasihnya. Ia pun sering mengungkit hal-hal yang sudah dilakukannya pada Dara. Rendra selalu ingin dimengerti oleh sang kekasih. Namun, ia sendiri tidak pernah mencoba untuk mengerti Dara.

Posesif dan Cemburuan

Yang Hilang dalam Cinta. (Special)

Sifat kelima ini menjadi pelengkap betapa buruknya karakter Rendra dalam series "Yang Hilang dalam Cinta". Pasalnya, Rendra memiliki pula sifat yang possesif dan cemburuan. Bahkan, kedua sifat ini melebihi batas dan tidak masuk akal. Setelah cemburu terhadap Tito, Rendra pun cemburu pad Satria, sahabat lama Dara. Bahkan, Rendra menuduh Dara yang tidak-tidak.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel