1. Entertainment
  2. Sering Pingsan, Acha Septriasa Ungkap Hanya Miliki Satu Ginjal Sejak Kecil
Entertainment

Sering Pingsan, Acha Septriasa Ungkap Hanya Miliki Satu Ginjal Sejak Kecil

Sering Pingsan, Acha Septriasa Ungkap Hanya Miliki Satu Ginjal Sejak Kecil

Acha Septriasa. (Instagram.com/septriasaacha)

Ladiestory.id - Acha Septriasa menjadi salah satu selebriti tanah air yang hidup hanya dengan satu ginjal dari kecil. Namun, kondisi ini baru diketahui saat Acha berusia 18 tahun.

Kondisi ini diceritakan oleh Acha Septriasa melalui perbincangan di channel Youtube Ngobrol Asix. Acha mengatakan bahwa ia mengetahui ginjalnya hanya satu usai melakukan USG, MRI, dan CT Scan.

“Aku sebenarnya ginjalnya satu itu dari kecil, tapi baru ditemukannya, USG dan MRI, dan CT scan-nya, baru ditemukan umur 18 tahun,” kata Acha Septriasa.

Aktris Acha Septriasa telah berkarier di industri hiburan sejak usia 15 tahun. Ia mengaku bahwa sering mengalami pingsan tanpa mengetahui penyebabnya. Kondisi tersebut dialami jika mengalami kecapean lantaran jadwal syuting yang padat.

“Pokoknya sering pingsan tuh, misalnya sudah kecapean banget, 8 hari tiba-tiba pingsan, dicek ke dokter sebelum tahu ginjal satu, Cuma selalu ngeluhnya sakitnya di sebelah kiri,” ungkap Acha Septriasa.

Kabar ini bermula dari Acha pingsan di sekolah usai syuting film dan membuatnya harus dibawa ke rumah sakit. Saat itu, ibunda Acha menjelaskan pada dokter bahwa anaknya sering mengalami pingsan dan sakit perut di bagian kiri.

Acha Septriasa Hidup dengan Satu Ginjal. (Youtube.com/YOUTUBE ASIX)

Usai diperiksa perut bagian kiri, dokter menemukan ginjalnya membengkak. Akhirnya, dokter menetukan bahwa selama ini Acha hidup dengan satu ginjal setelah memeriksa bagian kanan.

“Dicek dari kiri ke kanan, 'hah kok kosong?' Kosong, enggak ada ternyata. Nah di situ baru akhirnya ketahuan bahwa ya sudah, dinyatakan langsung, ditulis sama dokter bahwa ini anak ternyata memiliki satu ginjal dan itu dari dulu," jelas Acha Septriasa.

Acha sempat terkejut dan bingung harus bagaimana. Namun, ia telah berdamai dengan kondisi tubuhnya dengan membatasi waktu syuting dan memiliki aturan sendiri dalam bekerja.

Mulai saat itu, Acha dianjurkan untuk meminum air putih 3,5 liter perhari untuk membersihkan satu-satunya ginjal yang dimiliki. Ia juga dilarang untuk mengonsumsi minuman kemasan yang berisi bahan pengawet dan tak menahan buang air kecil.

“Harus minum banyak, kalau bisa 3,5 liter per hari. Aku nggak minum minuman kemasan gitu, yang pengawet nggak. Jadi harus sering dikasih air supaya pipis dan semua penyakitnya turun dari situ,” ujar Acha Septriasa.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel