1. Health
  2. Sering Dianggap Sepele, 5 Hal yang Bisa Bikin Gigi Berlubang
Health

Sering Dianggap Sepele, 5 Hal yang Bisa Bikin Gigi Berlubang

Sering Dianggap Sepele, 5 Hal yang Bisa Bikin Gigi Berlubang

Ilustrasi gigi berlubang. (Special)

Ladiestory.id - Gigi berlubang menjadi masalah yang kerap dialami oleh banyak orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Karies atau gigi berlubang adalah kondisi di mana email gigi mengalami pengikisan yang akhirnya membentuk lubang.

Gigi berlubang bisa terjadi karena adanya penumpukan bakteri pada mulut yang disebabkan karena kurang menjaga kebersihan gigi dan mulut. Kondisi gigi berlubang awalnya memang terlihat sepele. Namun, jika tidak segera diobati bisa membuat area mulut dan gigi mengalami infeksi mau pun sakit.

Tentunya, mulai dari sekarang kamu harus menjaga kebersihan gigi dan mulut agar gigi tidak mudah berlubang. Tahukah kamu, ada beberapa hal sepele yang tanpa disadari justru merusak email gigimu, lho. Apa saja hal sepele tersebut? Yuk, disimak!

Jarang Sikat Gigi

Ilustrasi menyikat gigi. (Special)

Hal paling mendasar yang membuat gigi mudah berlubang adalah karena jarang menyikat gigi. Gigi yang jarang disikat akan membuat sisa makanan yang di dalam mulut menumpuk dan akhirnya membuat gigi berlubang.

Apalagi perilaku atau kebiasaan orang-orang yang makan dan minum tapi tidak menyikat gigi sebelum tidur, menjadi alasan kuat mengapa gigi seseorang jadi berlubang. So, mulai sekarang cobalah rajin untuk menyikat gigi sebelum tidur.

Konsumsi Gula Berlebih

Ilustrasi mengonsumsi makanan yang mengandung gula. (Special)

Makanan atau minuman yang mengandung gula atau glukosa tinggi ternyata membuat kesehatan gigi terganggu dan mudah sekali berlubang.

Sisa makanan manis atau gula yang menempel di dalam mulut membuat pertumbuhan bakteri lebih cepat. Bakteri-bakteri tersebut akan menggerogoti email gigi dan mengubahnya menjadi asam yang membuat gigi rusak dan mudah berlubang.

Konsumsi Minuman Bersoda

Ilustrasi mengonsumsi minuman bersoda. (Special)

Selain gula, kandungan soda yang ada dalam minuman juga bisa menjadi penyebab gigi berlubang. Hal ini lantaran soda juga mengandung pemanis buatan di dalamnya. Minuman soda yang asam dan mengandung gula inilah yang dapat menurunkan pH mulut.

Kalau kamu memang tidak bisa menolak soda, kamu bisa kurangi jumlah asupan minuman jenis ini dan pakai sedotan saat mengonsumsinya. Jangan lupa minum air putih dan sikat gigi untuk menetralisir gula yang ada di dalam mulut setelah mengonsumsinya.

Suka Mengunyah Es Batu

Ilustrasi es batu. (Special)

Mengunyah es batu kadang sudah menjadi kebiasaan sebagian orang karena dapat memberikan sensasi dingin di dalam mulut. Namun, kebiasaan sepele ini ternyata dapat merusak email gigi yang akhirnya membuat gigi jadi berlubang.

Es batu yang dingin dan keras menyebabkan gigi menjadi retak jika terlalu sering dilakukan. Keretakan itu akan semakin parah jika tidak segera dihentikan. Gigimu jadi mudah sensitif dengan suhu makanan yang terlalu dingin atau panas.

Hal yang paling berbahaya dari kebiasaan mengunyah es batu ini juga dapat membuat gigi berlubang dan patah.

Teknik Menyikat Gigi yang Buruk

Ilustrasi menyikat gigi. (Special)

Rajin menyikat gigi saja nyatanya tidak cukup untuk terbebas dari masalah gigi berlubang. Karena kesalahan dalam cara atau teknik menyikatnya juga dapat memicu gigi berlubang.

Jangan menyikat gigi terlalu lama. Selain itu, jangan pula menyikat gigi dengan pola gosokan yang terlalu keras karena dapat menyebabkan gusi berdarah. Kesalahan dalam cara menyikat gigi juga menyebabkab lapisan dinding gigi menipis dan mudah berlubang.

Kekurangan Air Putih

Ilustrasi minum air putih. (Special)

Tak bisa dipungkiri bahwa air putih memiliki sejuta manfaat bagi kesehatan tubuh, termasuk untuk menjaga kesehatan mulut dan gigi. Kekurangan air putih dapat membuat mulut kering dan produksi air liur berkurang. Padahal, air liur berfungsi untuk menghambat pertumbuhan bakteri dalam mulut.

Oleh karena itu, minum air putih yang cukup agar dapat melindungi dan membantu menjaga kesehatan gigi. Air putih sendiri juga berfungsi untuk melancarkan sisa-sisa makanan yang menempel di mulut. Ketika konsumsi air putihmu cukup, maka kamu dapat menghindari risiko gigi berlubang.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel