Ladiestory.id - Beberapa mode fashion dan brand kecantikan kenamaan dan luxury kembali menggandeng para selebriti dan idol asal Korea Selatan sebagai model serta brand ambassador terbarunya.
Tak sekadar memiliki nama besar dan popularitas, ternyata para selebriti dan idol ini layak dijadikan sebagai brand ambassador sebuah brand ternama dunia dalam mengkampanyekan produk maupun memikat masyarakat.
Berikut ini deretan selebriti dan idol asal Korea Selatan yang menjadi brand ambasador terbaru yang telah Ladiestory.id rangkum berikut.
Taeyang BIGBANG – Givenchy
Salah satu mode mewah asal Prancis yakni Givenchy telah mengumumkan brand ambassador terbaru mereka pada 2023 dengan menggandeng Taeyang BIGBANG. Tentu dipilihnya Taeyang sebagai global brand ambassador ini bukan serta-merta karena dirinya sangat digemari para penggemar hingga penjuru dunia.
Taeyang memiliki kepribadian yang menarik serta dapat menginspirasi banyak orang, khususnya melalui musik dengan cara yang autentik serta dapat berkolaborasi dalam hal fashion yang unik.
Suga BTS - Valentino
Suga juga menjadi salah satu idol K-Pop yang baru-baru ini didapuk sebagai global brand ambassador dari brand Valentino.
Menurut Direktur Kreatif Valentino, yakni Piccioli mengungkapkan bahwa terpilihnya Suga BTS sebagai global brand ambassador terbaru mereka karena ia merupakan seniman yang bertalenta dan dapat menginspirasi banyak orang. Selain itu, juga dengan kreativitas dan semangatnya dapat menjadi warna baru bagi Valentino sendiri.
Nayeon TWICE – Givenchy
Dilansir Dazed Korea, personil dari girl group TWICE yakni Nayeon juga terpilih sebagi muse terbaru dari Givenchy Beauty. Terpilihnya Nayeon TWICE sebagai muse terbaru dari Givenchy Beauty dikarenakan kepribadiannya yang ceria, selalu bersemangat, percaya diri, serta memiliki performa yang begitu memukau.
Tak hanya ia pancarkan dari kecantikan dirinya saja, namun juga dari aksi panggungnya yang menarik. Hal inilah yang membuat brand kenamaan Givenchy begitu antusias saat mendapuk Nayeon TWICE dalam kampanye produk kecantikan terbarunya. Mereka berharap Nayeon “TWICE” dapat memberikan energi dan sisi positif dalam berpartisipasi diberbagai kegiatannya.
Krystal Jung – Pomellato
Selebriti asal Korea Selatan yang tak kalah memukau dan berhasil mencuri perhatian dari brand-brand ternama, yakni Krystal Jung. Wanita yang dijuluki sebagai “Ice Princess” ini kerap menghadiri berbagai brand kenamaan seperti Coach, Ralph Lauren, serta Haider Ackermann.
Sedangkan yang terbaru, Krystal Jung berhasil didapuk menjadi brand ambassador dari merek perhiasan mewah asal Milan, yakni Pomellato.
Terpilihnya Krystal Jung sebagai brand ambassador dari merek perhiasaan ini dikarenakan dirinya memiliki citra diri yang sangat halus serta memiliki kekuatan dan keunikan tersendiri. Hal ini seperti desain permata dari Pomellato yang mencerminkan keunikan dari kepribadian setiap wanita.
Yujin IVE – Fendi
Leader dari girl group IVE yakni Ahn Yu-Jin telah bergabung dengan Korea Brand Ambassador Fendi terbaru. Selain Yujin, sebelumnya juga ada nama-nama selebriti kenamaan seperti Lee Min-ho, Song Hye-kyo serta Zico yang turut bergabung dengan brand Fendi.
Brand mewah asal Italia ini memilih Yujin “IVE” untuk dapat memancarkan kreativitas dan eksperimen dalam dirinya yang unik bersama Fendi.
Danielle NewJeans – Burberry
Setelah Hyein NewJeans yang terpilih sebagai brand ambassador dari Louis Vuitton, NewJeans kembali mengumumkan Danielle Marsh terpilih sebagai brand ambassador global dari Burberry.
Fashion brand mewah asal London ini memilih Danielle yang memiliki karakter unik dan semangat yang bergelora sesuai dengan jiwa mudanya.
Kim Sejeong – LONGCHAMP
Longchamp baru-baru ini mengumumkan Kim Sejeong sebagai Asia Global Ambassador mereka. Terpilihnya Kim Se-Jeong ini karena dirinya memiliki karakter dan kepribadian yang lembut, hangat, dan berkilau.
Bahkan, dibeberapa foto kolaborasi mereka ini berhasil membuat publik merasa terpukau melihat pesona Kim Sejeong sebagai muse yang terlihat begitu berkelas dan profesional.