Ladiestory.id - Setelah pemakaman Emmeril Kahn Mumtadz, sejumlah rekan kerja datang menemui Ridwan Kamil untuk mengucapkan bela sungkawa. Salah satunya adalah politikus Indonesia, Nurul Arifin.
Nurul Qomaril Arifin, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia dari partai Golongan Karya, membagikan momen ketika mengunjungi Ridwan Kamil melalui Instagram pada Senin (13/6/2022).
"'Now, I know what you feel' (Sekarang Aku paham perasaanmu) Kalimat Kang Emil ketika kami bersalaman," tulis Nurul Arifin dalam unggahan Instagram, dikutip Selasa (14/6/2022).
Ungkapan Ridwan Kamil itu merujuk pada fakta dari Nurul Arifin yang juga kehilangan anaknya pada Januari lalu. Diketahui, anak dari artis sekaligus politikus itu, Maura Magnalia, meninggal dunia karena serangan jantung.
Keluarga tidak mengetahui pasti sejak kapan Maura mengidap penyakit jantung. Pada malam sebelum kematiannya, Nurul Arifin mengungkapkan bahwa Maura masih berada di meja makan.
Lalu, pada pagi harinya asisten rumah tangga mereka menemukan Maura sudah tidak bernyawa di meja makan, yang awalnya dikira sedang tertidur. Kejadian itu tentunya meninggalkan duka mendalam bagi Nurul Arifin dan keluarga.
Seperti halnya Nurul Arifin yang sedih atas meninggalnya sang anak, Ridwan Kamil juga merasakan hal yang sama. Putra sulungnya hilang terseret arus Sungai Aare, Bern, Swiss. Eril dinyatakan hilang selama 14 hari sampai akhirnya jenazahnya ditemukan di Bendungan Engehalde, Swiss.
Jenazah Eril kemudian tiba di Indonesia pada Minggu (12/6/2022) sore. Lalu, jenazah langsung dibawa ke Bandung untuk dimakamkan keesokan harinya di Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Dikarenakan keterbatasan situasi dan kondisi, pemakaman Eril diadakan khusus untuk pihak keluarga. Pihak keluarga menjadikan Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat di Gedung Pakuan sebagai rumah duka.
Berdasarkan keterangan Erwin Muniruzaman, kakak Ridwan Kamil, di rumah duka itulah masyarakat diperbolehkan untuk bertakziah dan mendoakan Almarhum Eril setelah prosesi pemakaman selesai.
"Hanya doa yang menguatkan bagi yang telah tiada untuk mencapai surgaNya. Semoga Eril telah menemukan surga dalam keabadiannya. Aamiin YRA," pungkas Nurul Arifin.