1. Entertainment
  2. Salim ke Ibunda dan Kakak Virgoun, Inara Rusli: Itu Hal yang Wajib
Entertainment

Salim ke Ibunda dan Kakak Virgoun, Inara Rusli: Itu Hal yang Wajib

Salim ke Ibunda dan Kakak Virgoun, Inara Rusli: Itu Hal yang Wajib

Inara Rusli. (Special)

Ladiestory.id - Inara Rusli belum lama ini telah menjalani sidang lanjutan perceraiannya dengan vokalis grup band Last Child, Virgoun. Sidang lanjutan tersebut digelar di Pengadilan Agama Jakarta Barat pada hari Rabu (6/9/2023).

Di dalam persidangan tersebut, ibunda Virgoun, Eva Manurung serta kakak kandung Virgoun, Febby Carol turut hadir sebagai saksi untuk persidangan perceraian Inara dan Virgoun.

Inara Rusli Cium Tangan ke Ibu dan Kakak Virgoun. (TikTok/adrianus.agal)

 

Usai menjalani sidang tersebut, ramai di media sosial TikTok sebuah video yang menunjukkan sikap Inara yang tetap sopan dan menghormati ibunda dan kakak Virgoun tersebut. 

Melansir video TikTok di akun @adrianus.agal, terlihat Inara yang mencium tangan Eva Manurung. Tak hanya itu, Inara juga mencium tangan kakak Virgoun dan sempat memeluknya. Momen tersebut pun menuai sorotan dari netizen yang memuji sikap baik Inara.

Menanggapi hal tersebut, Inara Rusli menyebut bahwa apa yang dilakukannya itu adalah sebuah hal yang wajar untuk dilakukan. Menurutnya, ia harus tetap menghormati orang yang lebih tua dibanding dirinya.

"Ya, nggak gimana-gimana, itu mah udah suatu hal yang wajib, wajar. Maksudnya, kan, kita sama orang yang lebih tua harus menjaga adab," ujar Inara Rusli di kawasan Jakarta Selatan, melansir berbagai sumber, Selasa (12/9/2023).

Sementara itu, disinggung soal pengakuan Eva Manurung yang mengaku dipersulit untuk bertemu ketiga cucunya, Inara pun enggan memberikan jawaban. 

“Iya, beliau yang lebih tahu,” kata Inara Rusli.

Mengenai pernyataan keluarga Virgoun yang menyebut ketiga anaknya itu lebih layak dirawat oleh Virgoun, Inara pun mengaku tak bisa main hakim sendiri menyoal hal tersebut.

"Ya, orang siapa pun boleh mengutarakan apa pun, cuma, kan, lagi-lagi ini negara hukum yang nggak bisa main hakim sendiri. Semua perkataan dan pernyataan harus dibuktikan secara valid, ya, kalau nggak, ya gimana, aku bukan orang yang dikit-dikit mau nuntut orang, ya," pungkasnya.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel