1. Entertainment
  2. Richard Lee Dampingi Kienzy Mylien Minta Maaf kepada Hotman Paris
Entertainment

Richard Lee Dampingi Kienzy Mylien Minta Maaf kepada Hotman Paris

Richard Lee Dampingi Kienzy Mylien Minta Maaf kepada Hotman Paris

Richard Lee. (Instagram.com/dr.richardlee_official)

Ladiestory.id - Perseteruan Hotman Paris dengan Richard Lee akhirnya menemukan titik terang. Setelah sebelumnya pengacara kondang itu sempat melayangkan somasi pada dokter spesialis kecantikan tersebut atas dasar pencemaran nama baik yang dilakukan oleh salah satu wanita, yang diduga merupakan brand ambassador produk kecantikan dr.Hen.

Usai somasi yang dilayangkan kepada dirinya, dokter Richard Lee langsung meminta tim untuk mencari tau apa yang sebenarnya terjadi.

"Saya langsung minta tim saya untuk cari tahu akar masalahnya, ternyata ada seorang seleb TikTok yang memberikan penghinaan terhadap Bang Hotman, sampai saya suruh cari manajemen apakah kita memang ada endorsement, ternyata bukan BA kita," kata Richard Lee saat melakukan konferensi pers di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Kamis (4/8/2022).

Pemilik produk dr.Hen ini menjelaskan bahwa wanita yang bernama Kienzy Mylien ini memang pernah di-endorse. Tapi, saat live, justru malah membuat mereka mendapatkan somasi, bukanlah endorse.

"Kienzy bukan bersama kita, tapi memang kita ada endorse sama dia sama seperti yang saya jelaskan tadi, tapi tidak saat dia live kemarin. Itu bukan bagian dari promosi kita," ujar Richard Lee.

"Saya tidak mengendorse dia, dia melakukan live secara sendiri, tidak dibayar dan kebetulan mungkin dari satu sesi live yang panjang itu kebetulan ada sesi tanya jawab dan ngomongin Bang Hotman Paris pada waktu pake skincare," lanjutnya.

Saat perseteruan tersebut semakin memanas, Richard Lee mencoba menghubungi Hotman Paris. Namun, pengacara itu tidak memberikan tanggapan.

 “Saya coba chat beliau tapi tidak dibalas, tidak dibaca malah. Saya coba telepon enggak diangkat,” ucap Richard Lee.

Dokter Richard Lee kembali menegaskan kepada Hotman Paris bahwa Kienzy hanya endorse-an di dr.Hen bukan brand ambassador.

"Saya tengahin ya, Kienzy bukan brand ambassador kita, hanya endorsean di dr.Hen. Jujur saya minta maaf juga kalau saya sebagai manajemen nggak kompetenlah mendidik endorser saya, saya minta maaf beliau masih kecil banget," pungkas Richard Lee.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel