1. Lifestyle
  2. Rahasia Resep Yachaejeon, Bakwan ala Korea yang Enak dan Bikin Nagih
Lifestyle

Rahasia Resep Yachaejeon, Bakwan ala Korea yang Enak dan Bikin Nagih

Rahasia Resep Yachaejeon, Bakwan ala Korea yang Enak dan Bikin Nagih

Foto: maangchi

Bagi kamu yang suka nonton drama Korea, makanan yang satu ini sering sekali muncul dalam scene drakor. Namanya yachaejeon yang seringkali disebut pancake-nya Korea.

Kalau di Indonesia mirip sama bakwan yang banyak dijual di warung-warung makan. Yachaejeon dapat dimakan sebagai camilan, atau pun sebagai lauk untuk disantap bersama nasi. Selain berisi daun bawang, masih banyak isian lainnya.

Rahasia Resep Yachaejeon, Bakwan ala Korea

Foto: maangchi

Yachaejeon alias bakwan ala Korea jadi sajian lezat yang banyak disediakan pada restoran-restoran Korea. Cara membuatnya cukup mudah untuk kamu praktikkan di rumah.

Cocok disajikan kapan saja sebagai camilan ataupun lauk bersama nasi putih hangat. Makanan ini pun mudah untuk dibuat, sehingga buat kamu yang tertarik bisa membuatnya sendiri dirumah.

Untuk membuat bakwan Korea yang enak dan lezat, banyak hal yang mempengaruhi kualitas rasa dari pajeon, Korean pancake ala Korea ini. Pertama adalah dari jenis alat masak, pastikan selalu menggunakan peralatan memasak yang berkualitas dan dalam kondisi baik.

Selanjutnya agar rasanya kuat pastikan harus memakai banyak bumbu supaya makanan yang dihasilkan terasa lezat. 

Berikut resep bakwan ala Korea yang enak dan lezat yang bisa kamu praktikkan sendiri.

Bahan-bahan

Foto: maangchi
  • 50 gram kucai, potong memanjang
  • 1 buah kentang, iris memanjang
  • 1 wortel, iris memanjang
  • 1-2 batang daun bawang, iris memanjang
  • 1 siung bawang bombay, iris
  • 2 cabai merah, iris serong
  • 4 kani stick, iris serong

Bahan buat adonan

  • 8 sdm tepung terigu
  • 4 sdm maizena
  • 1 butir telur
  • 200 ml air
  • 2 sdt kaldu ayam / penyedap
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica

Saus cocol

Foto: maangchi
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 1-2 cabai merah keriting, iris
  • 2 sdm kecap ikan
  • 3 sdm kecap asin
  • 1 sdm minyak wijen
  • 3 sdm air
  • 2 sdm cuka beras
  • 2 1/2 sdm gula pasir
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 1 sdt wijen

Cara membuatnya

Foto: maangchi
  • Siapkan semua kucai, kentang, wortel, daun bawang, bawang bombay, dan kani stick yang sudah diiris ke dalam mangkuk, aduk rata.
  • Campurkan semua bahan adonan basah hingga rata lalu masukkan ke dalam sayuran, aduk rata.
  • Panaskan pan dan beri sedikit minyak lalu tuang semua adonan. Taruh irisan cabai di atasnya lalu masak dengan api sedang.
  • Setelah bagian bawah kering, balikkan pancake dan beri lagi sedikit minyak kemudian masak hingga matang.
  • Untuk saus cocolan, campurkan semua bahan saus kemudian aduk rata.
  • Potong-potong korean pancake sesuai selera dan sajikan bersama saus cocolan.

Nah, gampang banget kan cara membuat bakwan ala korea yang enak dan lezat ini? Dijamin deh bakal bikin ngiler dan ketagihan kamu sekeluarga. Selamat mencoba!

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel