1. Lifestyle
  2. Resep Mi Jjapaguri, Campuran Dua Mi Simbol Kesenjangan di Film Parasite
Lifestyle

Resep Mi Jjapaguri, Campuran Dua Mi Simbol Kesenjangan di Film Parasite

Resep Mi Jjapaguri, Campuran Dua Mi Simbol Kesenjangan di Film Parasite

Foto: mission-food

film Parasite (2019) mengisahkan tentang kesenjangan sosial yang terjadi antara keluarga kaya dan miskin sehingga menimbulkan suatu konflik besar yang berakhir tragis. Film Parasite ini berhasil menyihir penontonnya. Tidak hanya dari segi sinematik saja yang menarik, tetapi ada kehadiran salah satu hidangan Korea Selatan di film tersebut yang juga menarik perhatian penonton.

Apa itu Jjpaguri?

Foto: mission-food

Hidangan tersebut bernama jjapaguri. Nah, jjapaguri sendiri ialah hidangan mi Korea Selatan yang terbuat dari kombinasi Chapagetti dan Neoguri, dua jenis mi instan yang diproduksi oleh Nongshim. Irene Jiang dari Insider menggambarkan sebagai lambang "makanan yang menenangkan".

Pada film Parasite, makanan ini banyak menyita perhatian penonton, terutama bagi para pecinta makanan Korea Selatan. Pada film tersebut, terlihat bahwa semangkok jjapaguri dihidangkan di atas meja untuk Yeon Kyo. Tampilannya yang terlihat tidak biasa mampu membuat banyak orang berlomba-lomba untuk mencoba membuat hidangan tersebut.

Namun, uniknya jjapaguri dan jjajjangmyeon terlihat mirip. Jjapaguri sendiri memiliki beberapa fakta unik. Apa saja?  Yuk kita simak bersama-sama!

1. Jjapaguri merupakan mi yang terkenal di Korea Selatan

Hidangan jjapaguri sudah menjadi santapan yang sudah tidak asing lagi bagi warga Korea Selatan, jauh sebelum rilisnya Film Parasite. Namun pada saat film itu dirilis, makanan yang satu ini mulai dikenal banyak orang dan sangat populer hingga ke mancanegara. 

2. Gabungan antara 2 merk mie instan terkenal di Korea Selatan

Dalam proses pembuatan mi yang satu ini terdapat satu fakta yang menarik. Jjapaguri sendiri ternyata menggunakan 2 jenis mi instan yang berbeda. Nama dari jjapaguri sendiri diambil dari singkatan 2 merek mi instan yang terkenal saat itu di Korea Selatan yang itu Jjapagetti dan Neoguri.

Tak hanya mi, tetapi kedua bumbu juga ikut digabungkan. Namun, sebenarnya bumbu yang digunakan dari Neoguri hanya setengah saja. Sedangkan bumbu dari Jjapagetti digunakan seluruhnya.

Hal ini dilakukan supaya mengurangi rasa pedas dari bumbu mi instan Neoguri dan mempertahankan rasa gurih dan manis saus kedelai hitam dari Jjapagetti.

3. Menggunakan topping daging

Jika biasanya mi menggunakan campuran topping telur, berbeda dengan jjapaguri. Apa perbedaannya? Mi yang populer sejak rilisnya film Parasite ini menggunakan daging sapi tanpa lemak atau sirloin steak sebagai topping.

Dagingnya dipotong berbentuk kubus dengan ukuran besar-besar. Mantap bukan? Cara memasaknya pun gampang sebelum menumis mi instan dengan sausnya, daging sapi akan ditumis terlebih dahulu untuk mengeluarkan kaldunya. Jadi, rasa jjapaguri semakin nikmat, deh!

Itulah beberapa fakta tentang jjapaguri dalam Film Parasite yang perlu kamu tahu.  Rasanya yang gurih, manis, dan pedas. pastinya cocok banget untuk disantap oleh lidah Indonesia dong. Selanjutnya aku akan berikan sedikit resep mengenai mi yang satu ini.

Resep  Jjapaguri Rumahan

Foto: maangchi

Bahan:

Sebungkus mie Korea Chapagetti.

Sebungkus mie Korea Neoguri.

250 gram daging rib-eye atau sirloin.

Garam dan black pepper secukupnya.

Minyak secukupnya.

1 sdt mentega.

Cara membuat:

1. Pertama potong daging sapi tenderloin dengan dibentuk dadu untuk sekali gigit. Kemudian taburi garam dan lada.

2. Selanjutnya rebus empat cangkir air di panci berukuran sedang, kemudian panaskan telfon atau wajan.

3. Setelah panas, siram satu sendok makan minyak zaitun, kemudian masak daging sapi dengan kematangan sesuai keinginan kamu.

Foto: maangchi

 

4. Coba lihat bila air rebusan sudah mendidih, kamu bisa masukkan dua bungkus mi instan tersebut, kemudian jangan lupa rebus kembali sekitar tiga menit.

5. Jika sudah matang, tiriskan air hingga kering, kemudian masukkan dua bumbu dari Chapagetti dan Neoguri. Aduk rata bumbu dengan mie tersebut.

6. Cara terakhir adalah taruh daging sapi yang sudah dimasak tadi diatas mi sebagai topping. Nah kamu juga bisa memakan mi bersama kimchi atau acar lobak. Lezat banget bikin ngiler.

Ternyata Hidangan ram-don atau jjapaguri ini sengaja dipilih sebagai simbol untuk menonjolkan perbedaan antara dua kelas. Nah, bagi pecinta drakor dan suka banget sama masakan mi pedas bisa mencobanya di rumah.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel