Ladiestory.id - Pernahkah kamu mendengar istilah infused water? Minuman menyegarkan ini sangat identik dengan diet. Sebab, manfaatnya dianggap dapat membantu menurunkan berat badan.
Infused water sendiri merupakan minuman berupa air mineral yang dipadukan dengan potongan-potongan buah dan sayur. Semakin banyak buah yang dimasukkan ke dalam botol atau wadah, maka semakin banyak pula nutrisi yang kamu dapatkan.
Infused water dipercaya rendah akan kalori tapi kaya akan nutrisi, sehingga sangat cocok untuk dijadikan minuman diet. Untuk menikmati infused water, pastikan telah melewati 2 hingga 4 jam setelah pembuatannya. Bahkan, bisa juga setelah kamu diamkan semalaman dalam lemari es.
Selain rasa segar, berbagai manfaat pun kamu dapat dalam sebotol minuman infused water. Nah, bagi kamu yang ingin membuat infused water, berikut lima resep yang bisa kamu coba.
Stroberi dan Lemon
Ketika kamu mencampurkan stroberi dengan lemon, maka akan menghasilkan manfaat luar biasa. Dua buah tersebut dapat membantu mendetoksifikasi tubuh. Selain itu, infused water ini juga dipercaya efektif membantu mengecilkan perut.
Kamu dapat menggunakan 15 buah stroberi dan 1 irisan lemon beserta kulitnya, kemudian masukkan ke dalam botol dan tuangkan air dingin secukupnya. Aduk secara perlahan dan diamkan di lemari es selama empat jam.
Timun dan Daun Mint
Selain sebagai garnish, ternyata daun mint dapat menjadi penyegar minuman infused water. Kamu juga bisa menambahkan mentimun kedalamnya supaya lebih manis dan segar. Kandungan dalam minuman ini bermanfaat sebagai antioksidan dan dan dapat menjaga kesehatan pencernaanmu.
Campurkan potongan 1 buah mentimun dan 8 lembar daun mint. Kemudian tuangkan air dingin atau segar secukupnya. Aduk perlahan dan diamkan selama 4 jam di lemari pendingin sebelum siap untuk dinikmati.
Apel dan Kayu Manis
Selain buah, kayu manis pun bisa menjadi bahan infused water yang baik, lho. Selain rasanya nikmat, minuman ini juga memiliki kandungan fitonutrien dan antioksidan yang dapat membantu kamu mengurangi risiko kanker, darah tinggi, diabetes hingga penyakit jantung.
Kayu manis pun dapat meningkatkan glukosa dan lipid pada penderita diabetes tipe 2. Cara membuatnya cukup mudah, iris tipis 1 buah apel.
Kemudian, masukkan 2 batang kayu manis ukuran sedang. Tuangkan air dingin secukupnya, lalu aduk dan diamkan selama 4 jam sebelum kamu nikmati.
Lemon dan Jahe
Ternyata, jahe tak hanya digunakan sebagai bahan bumbu dapur, lho. Sebab, kamu juga bisa memanfaatkannya sebagai bahan infused water.
Jahe sendiri diketahui memiliki manfaat untuk meringankan nyeri otot, membantu mengatasi kram saat haid, hingga menjaga kesehatan pencernaan. Kemudian, bertemu dengan khasiat lemon yang kaya akan kandungan antioksidan.
Selain dua bahan utama tersebut, kamu juga dapat menambahkan timun dan daun mint. Cara membuatnya, kamu perlu 4 potong timun, 3 potong lemon, 2 lembar daun mint dan 2 ruas jahe serta air dingin secukupnya.
Satukan seluruh bahan dalam satu botol. Kemudian, aduk dan diamkan dalam lemari es selama 4 jam. Setelah itu, kamu dapat menikmatinya.
Jeruk Nipis dan Lemon
Infused water yang baik bisa didapatkan dari kombinasi buah-buahan yang tepat. Sehingga, kandungannya maksimal dalam membantu dietmu.
Kombinasi jeruk nipis dan lemon dipercaya efektif membantu menurunkan berat badan. Cara membuatnya pun cenderung mudah, Ladies.
Siapkan 3 buah jeruk nipis, 2 irisan lemon, madu secukupnya dan air dingin secukupnya. Satukan ke dalam botol kemudian aduk dan diamkan selama 4 jam atau semalaman. Selain itu, infused water ini dapat bertahan hingga 2 hari di dalam kulkas.
Selamat mencoba!