Ladiestory.id - Bolu pisang kukus merupakan salah satu jenis bolu yang jadi favorit bagi banyak orang. Memiliki tekstur yang lembut, kue ini memiliki cita rasa yang super lezat dan enak. Rasanya yang manis dan legit, membuat bolu pisang kukus sangat digemari oleh semua kalangan.
Berikut beberapa resep bolu pisang kukus yang bisa dicoba sendiri di rumah.
Bolu Pisang Kepok
Bahan:
- 6 buah pisang kepok matang, lumatkan
- 2 butir telur ayam
- 10 sdm tepung terigu
- 1 sdt garam
- 1 sdt soda kue
- 2 sdm margarin, cairkan
- 7 sdm gula pasir
Cara Membuat:
- Campur gula dan telur. Kocok dengan mixer hingga putih berjejak.
- Tambahkan tepung terigu, soda kue, garam, dan pisang ke campuran telur. Aduk rata.
- Tambahkan margarin cair ke adonan. Aduk rata.
- Panaskan kukusan.
- Siapkan loyang yang sudah diolesi margarin. Tuang adonan ke loyang, hentak-hentakkan.
- Kukus kue bolu pisang kepok selama sekitar 30 menit.
- Setelah dingin, kue pisang kepok kukus bisa dikeluarkan dari loyang dan dipotong-potong sesuai selera.
Bolu Pisang Coklat
Bahan:
- 5 sdm tepung terigu
- 3 buah pisang ambon matang, lumatkan
- 2 butir telur ayam
- 1/2 sdm soda kue
- 2 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 5 sdm minyak goreng
- 2 sdm coklat bubuk
Cara Membuat:
- Masukkan pisang, telur, minyak goreng, gula, garam, dan soda kue di blender. Haluskan sampai tercampur rata.
- Masukkan tepung terigu ke blender. Haluskan sebentar 5 detik. Ratakan dengan spatula.
- Tambahkan coklat bubuk ke adonan. Aduk rata.
- Panaskan kukusan.
- Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi minyak. Hentak-hentakkan.
- Kukus kue bolu pisang selama sekitar 30 menit sampai matang.
- Setelah kue matang dan agak dingin, keluarkan dari cetakan dan potong sesuai selera.
Bolu Pisang Kukus Tanpa Soda Kue
Bahan:
- 250 gram pisang, haluskan dengan garpu
- 65 ml santan kelapa
- 2 butir telur ayam
- 100 gram gula pasir
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 1/2 sdt SP
Olesan Carlo:
- 1 sdt margarin
- 1 sdt minyak goreng
- 1 sdt tepung terigu
Cara Membuat:
- Campur santan dan pisang.
- Kocok telur, gula, dan SP hingga kental berjejak. Turunkan kecepatan mixer, masukkan tepung terigu. Kocok hingga tercampur rata.
- Masukkan campuran pisang dan santan ke adonan. Aduk balik dengan spatula.
- Campur semua bahan olesan carlo. Oleskan ke cetakan.
- Panaskan kukusan.
- Tuang adonan ke cetakan. Hentakkan pelan.
- Kukus kue bolu pisang selama sekitar 25 menit hingga matang.
Topics :