1. Beauty
  2. Seperti Parfum, 7 Rekomendasi Sabun Mandi Wangi
Beauty

Seperti Parfum, 7 Rekomendasi Sabun Mandi Wangi

Seperti Parfum, 7 Rekomendasi Sabun Mandi Wangi

Foto: Liputan6

Ladiestory.id - Sabun mandi adalah salah satu produk kebersihan yang dibutuhkan semua orang. Kamu juga pasti tak lupa memasukkan sabun mandi dalam daftar belanja bulanan. Penggunaan sabun mandi sangat penting untuk menjaga kebersihan dan kesehatan kulit.

Sabun mandi pun memiliki 3 jenis dengan karakteristisnya yang berbeda-beda. Yang pertama ada sabun batang yang menjadi jenis sabun paling populer.

Sebab memiliki harga yang murah dan penyimpanan yang mudah. Kelebihan utama sabun batang terletak pada nilai hematnya. Sehingga cocok digunakan bagi orang yang menjadikan budget sebagai faktor utama dalam memilih sabun.

Yang kedua ada sabun cair yang digemari sebab penggunaannya lebih praktis dan nilai higienitasnya lebih terjamin. Tekstur sabun cair akan tetap kental dan wangi hingga menjelang habis. Sebab karakteristik ini sangat berbeda dengan sabun mandi batang yang aromanya mulai berkurang ketika ukurannya mengecil.

Dan yang terakhir ada sabun mandi khusus yakni diperuntukkan khusus bagi orang-orang yang mengidap penyakit kulit tertentu seperti eksim dan alergi. Biasanya, sabun mandi khusus mengandung bahan dasar glycerin atau gula sehingga warnanya transparan.

Rekomendasi Sabun Mandi Wangi

Lalu, kebanyakan orang terutama kaum hawa mencari sabun mandi yang memiliki wangi tahan lama. Oleh sebab itu, berikut rekomendasi sabun mandi wangi seharian seperti menggunakan parfum.

1. Dove Go Fresh Body Wash

sabun wangi
Foto: Soco

Mere Dove tidak hanya dikenal dengan produk sampo saja, namun ada sabun mandi yang memiliki wangi tahan lama. Salah satunya adalah sabun mandi yang banyak digemari yakni Dove Go Fresh Body Wash sebab memiliki aroma mentimun segar.

Wangi segar ini mampu menempel di tubuh selama satu hari penuh. Ketika kamu menggunakan sabun mandi ini maka akan ada sensasi lembut dan menyegarkan. Selain itu produk Dove ini juga mampu merevitalisasi kulit serta menutrisi dan melembapkan kulit.

2. The Body Shop British Rose Shower Gel

sabun wangi
Foto: Shopee

The Body Shop menjadi brand yang terkenal sebab memiliki produk body care yang sangat harum. Salah satunya adalah The Body Shop British Rose Shower Gel. Sabun mandi ini memiliki aroma mawar yang menyegarkan.

Tentu saja produk wangi dari sabun mandi The Body Shop ini mampu bertahan hingga seharian. Sabun mandi yang memiliki tekstur gel ini diperkaya dengan Community Trade organic British rose essence dari Inggris yang membuat kulit terasa lembut dan lembap.

3. Lux Velvet Touch Body Wash

sabun wangi
Foto: yamukade

Lux merupakan merek dari produk sabun mandi yang menjadi andalah banyak masyarakat Indonesia. Sebab sabun mandi Lux dikenal memiliki wangi yang tahan lama.

Terutama bagi kamu yang suka wangi feminim, maka perlu mencoba Lux Velvet Touch Body Wash. Sebab sabun mandi ini memiliki wangi yang mewah dan menyegarkan. Dengan mengutamakan aroma bunga sebagai andalannya serta memilih parfum dari Paris.

Istimewanya, sabun mandi dari Lux dipercaya dapat mengangkat sel kulit mati dan kotoran akibat paparan debu maupun paparan sinar mata hari.

4. St. Ives Apricot Exfoliating Body Wash

sabun wangi
Foto: stives

Rekomendasi sabun mandi wangi selanjutnya dari St. Ives yang telah sukses dengan scrub seriesnya. St. Ives Apricot Exfoliating Body Wash mengandung 100 persen ekstrak apricot yang membuat aroma sabun ini menyegarkan.

Kesegaran aroma apricot pada sabun ini mampu membuat badan harum dan segar seharian. Selain itu, kandungan sabun wangi ini memiliki kandungan bahan yang sama seperti produk pencuci wajahnya.

5. L'Occitane Gel Douche Shower Gel

sabun wangi
Foto: Tokopedia

Rekomendasi sabun mandi wangi mewah berasal dari L'Occitane Gel Douche Shower Gel. Dengan mengaplikasikan beberapa tetes saja, aroma wangi nya akan bertahan seharian.

6. Palmolive Aroma Therapy Sensual

sabun wangi
Foto: pgmall

Tak ketinggalan dengan produk Palmolive Aroma Therapy Sensual yang mampu memberikan sabun mandi dengan wangi yang tahan seharian. Tak hanya memberi keharuman, namun sabun mandi ini juga dapat menjaga kelembapan dan kelembutan kulit.

7. Original Source Lemon & Tea Tree Shower Gel

Kamu ingin menggunakan sabun mandi yang memiliki wangi aromatik dan tahan lama? Coba pakai produk dari Original Source Lemon & Tea Tree Shower Gel.

Sebab sabun mandi ini memiliki kandungan fragrance yang cukup tinggi. Selain itu packaging sabun mandi ini sangat menarik dan berbeda dengan sabun mandi lainnya.

Inilah 7 rekomendasi sabun mandi wangi seperti menggunakan parfum. Kira-kira mana yang jadi favoritmu?

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel