Ladiestory.id - Jenius dari PT Bank BTPN Tbk menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan layanan finansial yang lengkap dan relevan bagi masyarakat digital savvy melalui proses kokreasi dan kolaborasi di usianya yang ke-7 pada 11 Agustus 2023 lalu.
Irwan Tisnabudi selaku Digital Banking Head Bank BTPN mengungkapkan terima kasihnya atas kepercayaan dan dukungan masyarakat digital savvy.
"Kami terus bertumbuh bersama masyarakat digital savvy dalam perjalanan tujuh tahun penuh makna ini," ungkapnya.
Fitur-fitur yang dihadirkan Jenius melalui proses kokreasi yang semakin lengkap untuk membantu teman Jenius mulai dari menabung, bertransaksi di dalam dan luar negeri, mengelola cash flow, hingga berinvestasi dengan lebih simpel langsung dari aplikasi.
"Selain itu, dari sisi bisnis, Jenius juga terus tumbuh dan menjangkau lebih banyak segmen dari retail hingga korporasi," tambah Irwan.
Hingga akhir Juni 2023, Jenius menunjukkan tren pertumbuhan yang kuat dengan mencatatkan pertumbuhan pengguna (registered user) sebesar 19 persen secara tahun ke tahun menjadi 4,8 juta. Dana Pihak Ketiga (DPK) yang dikelola Jenius meningkat 43 persen secara tahun ke tahun menjadi Rp24,7 triliun, dan total produk pinjaman mencapai Rp1,3 triliun, tumbuh 119 persen secara tahun ke tahun.
Pada usia tujuh tahun ini, Jenius terus berinovasi melalui proses kokreasi dengan masyarakat digital savvy.
Jenius telah meluncurkan dan melakukan pengembangan sederet fitur sepanjang paruh tahun pertama 2023 untuk memenuhi kebutuhan masyarakat digital savvy yang juga semakin berkembang. Fitur-fitur tersebut antara lain, akses scan QRIS dari aplikasi Jenius, top up dan kelola mandiri e-money dari e-Wallet Center, penukaran Yay Points, perpanjangan jam operasional aktivasi dan tukar mata asing di Jenius, Jenius Paylater, dan program #FlexiRasaMaxi 2.
Inovasi fitur tersebut merupakan hasil dari proses kokreasi dan kolaborasi yang terus dilakukan sejak awal berdiri. Sebanyak 44 ribu kokreator (anggota komunitas Jenius Co.Creator) telah bergabung di Jenius Co.Creator untuk menyampaikan suara dan masukannya ke Jenius untuk pengembangan solusi life finance.
Proses kokreasi ini juga telah Jenius lakukan melalui lebih dari 1.024 survei daring, diskusi kelompok terpumpun (DKT), wawancara mendalam yang melibatkan lebih dari 116.212 anggota masyarakat digital savvy sebagai responden, dengan rata-rata sebanyak 17 kegiatan wawancara yang dilakukan setiap bulannya.
Pada momen perayaan ulang tahun ini, Jenius melakukan sebuah survei bertajuk "Jenius Study: Kebiasaan Finansial Digital Savvy 2023", serta menghadirkan program 7 hari 7 malam #jadilebihjenius dengan beragam penawaran spesial.
Dalam perjalanan tujun tahun ini, Jenius juga bertumbuh bersama teman Jenius dalam mmbantu mereka mewujudkan kehidupan dan kebiasaan keuangan yang lebih baik mulai dari menabung, mengatur cash flow, serta bertransaksi. Hal ini terlihat dari hasil survei bertajuk "Jenius Study: Kebiasaan Finansial Digital Savvy 2023" yang dilangsungkan pada Agustus 2023 dengan melibatkan 156 responden berusia 17-41 tahun.
Menurut survei, 96 persen teman Jenius rutin menabung, meningkat dari 70 persen pada tahun sebelumnya. Sebanyak 73 persen dari semua teman Jenius yang sudah rutin menabung ini ternyata mengalokasikan dana untuk menabung lebih dari yang disarankan oleh perencana keuangan (10%-20% dari pendapatan).
Teman Jenius dapat menabung dengan lebih mudah dan disiplin untuk memenuhi kebutuhan dan impian mereka dengan menggunakan fitur Jenius, yaitu Save It (Flexi Save, Dream Saver, & Maxi Saver).
Menurut Jenius Study yang sama, 83 persen teman Jenius sudah menyadari pentingnya mencatat cash flow, naik dari 73 persen pada tahun sebelumnya.
Salah satu cara yang membantu teman Jenius mengatur cash flow adalah dengan melakukan cicilan (93 persen). Pada 2023, 55 persen teman Jenius sudah menggunakan Flexi Cash untuk membantu mengatur cash flow, antara lain untuk modal bisnis, renovasi rumah, hingga beli barang impian.
Sebagai bentuk apresiasi terhadap teman Jenius, pada momen perayaan ulang tahun yang ketujuh ini, Jenius menghadirkan program 7 hari 7 malam #jadilebihjenius lewat beragam penawaran spesial ulang tahun. Penawaran spesial ini telah berlangsung selama 7 hari penuh mulai 11 Agustus hingga 17 Agustus yang terdiri dari 7 penawaran spesial di tempat makan dan minum pilihan, 7 penawaran spesial di merchant pilihan, 7 penawaran spesial dari fitur pilihan Jenius.
Kabar menyenangkannya, Jenius akan kembali menghadirkan program 7 hari 7 malam #jadilebihjenius dengan beragam penawaran spesial pada September mendatang.