1. Mom & Kids
  2. Pusing Bayi Tak Kunjung Tidur? Ikuti 4 Tips Ini Yuk!
Mom & Kids

Pusing Bayi Tak Kunjung Tidur? Ikuti 4 Tips Ini Yuk!

Pusing Bayi Tak Kunjung Tidur? Ikuti 4 Tips Ini Yuk!

Ilustrasi ibu dan bayi. (Special)

Ladiestory.id - Memiliki anak bayi di rumah tentunya akan sangat menyita waktu tidur seorang ibu. Anak sering kali sulit diposisikan untuk tidur, entah karena suara bising sekitar atau kondisi bayi yang tidak nyaman.

Nah, jangan khawatir. Dilansir Parents, Ladiestory.id merangkum 4 tips yang dapat diterapkan agar bayi dapat tertidur lebih cepat.

Manfaatkan Tanda-tanda Kantuknya

Ilustrasi bayi mengantuk (Special)

Berdasarkan Jenni June, seorang konsultan tidur di Los Angeles, seorang ibu perlu menyesuaikan pola biologis alami pada bayi. Hal ini dapat dilakukan dengan memahami tanda-tanda mengantuknya. 

Tanda-tanda yang biasanya ditunjukkan bayi saat mereka mengantuk diantaranya, lebih diam, tidak terlihat tertarik dengan sekitarnya, dan melihat ke ruang tertentu dengan tatapan kosong.

Pada saat tanda mengantuk itu sudah mulai muncul, hormon melatonin pada bayi mencapai jumlah yang tinggi. Hormon tersebut merupakan hormon tidur yang kuat. Dengan meningkatnya jumlah hormon melatonin ini, bayi akan menuju fase tidurnya dengan cepat.

Menggunakan Bedong Bayi

Ilustrasi bayi dibedong (Special)

Menurut Linda Szmulewitz, yang merupakan seorang pekerja sosial berlisensi dan pendiri The Chicago New Moms Group dan Sleep Tight Consultants, membedong bayi dapat membantunya untuk tidur lebih cepat.

Namun, hal ini akan sedikit sulit diterapkan karena banyak bayi yang tak suka dibedong. Untuk itu, cobalah membedong bayi dengan bedong yang nyaman.

Mengatur Temperatur

Ilustrasi kamar bayi (Special)

Seperti halnya orang dewasa, bayi juga sensitif terhadap temperatur saat tidur. Karena itu, berdasarkan Nale, saat memposisikan bayi untuk tertidur, jangan lupa mengatur temperatur ruangan. Suhu ruangan yang baik yaitu antara 68 dan 72 derajat Fahrenheit. Suhu tersebut dapat memberi rasa nyaman pada bayi.

Ciptakan Rutinitas

Ilustrasi bayi mandi (Special)

Rutinitas adalah aktivitas yang dihasilkan dari kebiasaan. Dengan rutinitas, otak menjadi terbiasa untuk melakukan sesuatu secara teratur dan sesuai yang dilakukan pada hari-hari sebelumnya. Untuk itu, seorang ibu perlu menciptakan rutinitas pada sang bayi agar dia dapat selalu tidur di jam yang diinginkan.

Nale menyarankan, ciptakan rutinitas tidur yang konsisten pada bayi agar dia dapat tertidur dengan cepat. Contoh rutinitas yang bisa diterapkan adalah dengan melakukan aktivitas mandi, mendongeng, menyusui, baru kemudian tidur secara runtut. Lakukan rutinitas itu dengan konsisten agar otak bayi terbiasa.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel