Ladiestory.id - Syifa Hadju berbagi pengalaman mistis yang dialaminya selama ia memiliki indra keenam. Kepada Marianne dan Rory Asyari dalam tayangan di TS Media, pacar Rizky Nazar itu mengaku sering dimintai tolong oleh arwah yang sudah meninggal.
Indra keenam adalah kemampuan spesial yang dimiliki oleh orang-orang tertentu. Biasanya keahlian ini sering dikaitkan dengan hal-hal berbau mistis, seperti melihat hantu dan bisa berkomunikasi dengan makhluk astral. Rupaya kemampuan ini juga dikuasai oleh Syifa Hadju.
"Aku kalau di luar sering banget (mengalami hal mistis). Aku dari kecil sering ngalamin kaya begitu. Sampai di titik yang menganggu banget, mamahku nanya ke beberapa orang yang emang 'bisa'. Katanya aku punya indra keenam, cuma indra keenam aku bukan yang bisa lihat setiap saat," kata Syifa Hadju dalam tayangan TS Media pada Rabu (21/9/2022)
Pemain film "Jailangkung: Sandekala" itu menambahkan, dia biasanya berkomunikasi dengan makhluk halus melalui mimpi. Namun, tak jarang arwah tersebut masuk ke dalam tubuhnya untuk menceritakan sesuatu.
Berbicara kepada pembawa acaranya, Syifa pun membagikan salah satu kisahnya ketika berinteraksi dengan makhluk halus. Kala itu ada arwah perempuan yang meminta tolong kepada Syifa untuk menemukan potongan jasadnya.
"Permintaannya suka aneh. Ada yang cuman pengen cerita aja. Ada yang kaya waktu itu dia nitip ditemukan badannya di mana. Aduh sorry banget gue gak bisa," kata Syifa Hadju.
"Dia sampai ngasih tau foto kartu pelajarnya dia, mukanya kaya gimana, namanya siapa, tempatnya dimana. Minta tolong ke aku, tolong kasih tau ke keluarganya untuk ditemukan," sambungnya.
Sebenarnya indra keenam yang dimiliki Syifa Hadju tidak selalu aktif, namun ia mengatakan cukup menganggu. Syifa bahkan mengaku bahwa ia takut untuk tidur sendiri.
"Six sense aku itu on off. Tapi, ketika on itu aku benar-benar nggak berani tidur sendiri. Karena aku takut kebawa, ini yang nyata yang mana," ujarnya.
Bersama dengan Titi Kamal dan Dwi Sasono, Syifa Hadju bermain film horror "Jailangkung: Sandekala". Disutradarai oleh Kimo Stamboel, film ini mulai tayang di bioskop pada 21 September kemarin.