1. Entertainment
  2. Dibintangi Banyak Artis Ternama, Intip 6 Profil Pemain Drama “Little Women”
Entertainment

Dibintangi Banyak Artis Ternama, Intip 6 Profil Pemain Drama “Little Women”

Dibintangi Banyak Artis Ternama, Intip 6 Profil Pemain Drama “Little Women”

Drama Korea "Little Women". (Special)

Ladiestory.id - Awal September ini para pecinta drakor kedatangan drama baru tertajuk “Little Women”. Drama pengganti “Alchemy of Souls” ini, sejak awal penayangannya terbilang sukses mencuri perhatian. Terbukti dengan rating perdananya yang berhasil menembus angka 6,4 persen pada 3 September 2022.

Tayang untuk slot Sabtu-Minggu, drama “Little Women” mengusung genre aksi, thriller dan misteri yang bercerita tentang kehidupan tiga perempuan bersaudara. Memiliki jalan cerita menarik dan sinematografi memukau, membuat drama ini menjadi semakin tak bisa dilewatkan.

Terlebih ada banyak pemain bertalenta yang mendukung kesuksesan drama “Little Women”. Lantas siapa sajakah mereka? Berikut di antaranya.

Kim Go Eun

Kim Go Eun di Little Women. (Special)

Didapuk sebagai pemain utama, dalam drama “Little Women”, Kim Go Eun berperan sebagai Oh In Jo. Karakternya ini digambarkan merupakan kakak tertua dari tiga perempuan bersaudara yang berprofesi sebagai seorang akuntan. Dibesarkan dalam lingkungan keluarga yang sangat miskin, membuat Oh In Jo sangat menyadari pentingnya uang bagi dirinya dan keluarganya.

Sebelum bermain dalam “Little Women”, Kim Go Eun terbilang cukup banyak memerankan berbagai karakter dalam judul drama maupun film. Belum lama ini, aktris kelahiran 2 Juli 1991 ini merampungkan drama “Yumi’s Cells 2” bersama Jinyoung GOT7.

Nam Ji Hyun

Nam Ji Hyun di Little Women. (Special)

Aktris kelahiran 17 September 1995 ini memerankan karakter Oh In Kyung, anak kedua dari tiga perempuan bersaudara dan adik dari Oh In Jo. Oh In Kyung diceritakan berprofesi sebagai seorang reporter yang gigih dalam memecahkan kasus misterius.

“Little Women” menjadi drama comeback bagi Nam Ji Hyun setelah sebelumnya bermain dalam tajuk “The Witch’s Diner”. Nam Ji Hyun diketahui sudah memulai debut aktingnya dengan menjadi aktris cilik, tepatnya pada 2004 silam dalam drama Korea “Say You Love Me”.

Park Ji Hu

Park Ji Hu di Little Women. (Special)

Park Ji Hu banyak dikenal oleh para pecinta drakor lewat perannya di drama “All Of Us Are Dead”. Ia merupakan aktris kelahiran 7 November 2003 dan diketahui memulai debut aktingnya pada 2014 lalu.

Dalam drama “Little Women”, Park Ji Hu memerankan karakter anak bungsu dari tiga perempuan bersaudara yang bernama Oh In Hye. Diceritakan Oh In Hye adalah siswi SMA yang memiliki bakat melukis. Tak ingin merepotkan kedua kakak perempuannya, In Hye berusaha mencari uang dengan menjual lukisan hasil karyanya pada anak dari keluarga kaya.

Wi Ha Joon

Wi Ha Joon di Little Women. (Special)

Wi Ha Joon sudah banyak melakoni berbagai peran di beberapa judul drama Korea. Salah satu penampilannya yang sukses mencuri perhatian pecinta drakor adalah saat membintangi “Squid Game”. Selain itu, juga dikenal berkat perannya dalam drama “Bad and Crazy" bersama Lee Dong Wook, serta “18 Again”.

Aktor kelahiran 1991 ini kebagian peran sebagai karakter Choi Do Il dalam drama “Little Women”. Choi Do Il merupakan seorang konsultan elite dan misterius dari London yang nantinya akan membantu Oh In Jo dalam kasus dana gelap.

Uhm Ji Won

Uhm Ji Won di Little Women. (Special)

Aktris kelahiran 15 Desember 1978 ini bisa dikatakan sebagai pemain senior dalam drama “Little Women”. Memulai debut pada 2000 silam, Uhm Ji Won pernah menyabet penghargaan Best Actress pada 2013.

Dalam drama kali ini, ia harus memerankan karakter Won Sang Ah, wanita dari keluarga kaya yang sudah berkeluarga dan memiliki satu anak perempuan bernama Park Hyo Rin.

Uhm Ki Joon

Uhm Ki Joon di Little Women. (Special)

Bagi pecinta drakor, pastinya nama aktor Uhm Ki Joon sudah tak asing lagi. Mengingat aktor kelahiran 23 Maret 1976 ini dikenal lewat perannya sebagai sosok antagonis, Joo Dan Tae dalam serial drama Korea populer “The Penthouse: War in Life”.

Dalam drama “Little Women” ini, Uhm Ki Joon memerankan karakter Park Jae Sang, suami dari Won Sang Ah. Diceritakan Park Jae Sang lahir dari keluarga yang kurang beruntung. Ayahnya merupakan sopir di keluarga Won Sang Ah.

Namun, ia bisa membalik keadaan terpuruknya dan sukses menjadi pengacara kompeten dan menikah dengan Won Sang Ah, yang notabene dari keluarga terpandang. Ia bahkan akan mencalonkan diri sebagai walikota untuk memperkuat posisinya. ­

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel