Ladiestory.id - Drama Korea "Business Proposal" menjadi salah satu drama yang banyak dibicarakan akhir-akhir ini. Drama yang tayang perdana pada 28 Februari 2022 lalu ini diadaptasi dari salah satu webtun populer asal Korea Selatan karya Haehwa dengan judul asli "The Office Blind Date".
Drama ini bercerita mengenai karyawan perempuan, yang menggantikan kencan buta sahabatnya dengan CEO di perusahaan tempat ia bekerja. Selain jalan ceritanya yang kocak, "Business Proposal" turut dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama. Kualitas aktingnya pun tak perlu diragukan lagi karena mampu menampilkan chemistry yang baik tiap adegan dramanya.
Lalu siapa saja para pemain drama "Business Proposal"? Berikut profil pemain drama "Business Proposal" yang berhasil dirangkum oleh Ladiestory.id.
Ahn Hyo Seop
Lahir pada 17 April 1995, Ahn Hyo Seop memerankan tokoh utama Kang Tae Moo dalam drama "Business Proposal" ini. Kang Tae Moo diceritakan merupakan CEO dari perusahaan GoFood, yang baru kembali ke Korea Selatan setelah menyelesaikan study dan bekerja di Amerika Serikat. Akibat kencan buta, Kang Tae Moo terlibat hubungan asmara dengan Shin Ha Ri (Kim Sejeong).
Kim Sejeong
Kim Sejeong merupakan aktris sekaligus idol kelahiran 28 Agustus 1996. Ia mendapatkan peran utama sebagai Shin Ha Ri, karyawan di perusahaan makanan GoFood, yang dipimpin oleh Kang Tae Moo.
Shin Ha Ri terpaksa harus membantu menggantikan temannya, Jin Young Seo (Seol In Ah), dalam kencan buta bersama Kang Tae Moo. Berawal dari sinilah, muncul hubungan asmara yang tidak terduga.
Kim Min Kyu
Meskipun hanya berperan sebagai pemain pendukung, aktor Kim Min Kyu selalu sukses mencuri perhatian penonton dengan aktingnya. Pria kelahiran 25 Desember 1994 ini memerankan tokoh Cha Sung Hoon, teman masa kecil sekaligus asisten kepercayaan dari Kang Tae Moo.
Cha Sung Hoon terlibat hubungan asmara dengan Jin Young Seo karena suatu kejadian. Kisah asmara antara Cha Sung Hoon dan Jin Young Seo ini tak jarang membuat penonton baper karena chemistry-nya yang kuat.
Seol In Ah
Seol In Ah berperan sebagai Jin Young Seo, seorang perempuan karier dengan background keluarga kaya raya sekaligus sahabat Shin Ha Ri. Orang tua Jin Young Seo sangat ingin mengenalkan dan menjodohkannya dengan pewaris kaya lainnya. Namun Jin Young Seo sangat menentang hal itu sebab ingin menikah berlandaskan cinta.
Sebelum dikenal dengan perannya sebagai Jin Young Seo di drama "Business Proposal", aktris kelahiran 3 Januari 1996 ini cukup populer dalam beberapa proyek, seperti drama "Mr. Queen" pada 2020 lalu.
Choi Byung Chan
Bagi pecinta musik K-Pop, sosok Choi Byung Chan mungkin sudah tidak asing lagi. Seperti diketahui, Choi Byung Chan merupakan salah satu anggota boy group VICTON. Sebelumnya, ia pernah berkompetisi di ajang survival "Produce X 101".
Dalam drama "Business Proposal", pria kelahiran 12 November 1997 ini berperan sebagai Shin Ha Min, adik Shin Ha Ri.
Lee Deok Hwa
Aktor veteran Lee Deok Hwa berperan sebagai Kang Da Goo, kakek dari Kang Tae Moo dan pemilik dari perusahaan GoFood. Kang Da Goo sangat menginginkan cucunya segera menikah dan memiliki keturunan.
Aktor kelahiran 8 Mei 1952 ini sudah menggeluti seni akting sejak 1972. Lee Deok Hwa juga diketahui merupakan lulusan Universitas Dongguk untuk jurusan Teater dan Film.
Song Won Seok
Aktor Song Won Seok memerankan tokoh Lee Min Woo, sahabat Shin Ha Ri sejak zaman kuliah. Dalam dramanya, Lee Min Woo merupakan seseorang yang diharapkan Shin Ha Ri untuk menjadi kekasihnya.
Song Won Seok sendiri merupakan aktor di bawah naungan Starhaus Entertainment. Ia lahir pada 16 Desember 1988. Memiliki tinggi badan 188 sentimeter, Song Won Seok diketahui juga merupakan seorang model.
Sementara itu, drama "Business Proposal" dijadwalkan akan tamat pada 5 April 2022.