Ladiestory.id - Iqbaal Ramadhan atau yang kerap dipanggil Iqbaal merupakan sosok idola tanah air yang cukup populer. Mengawali karier sebagai anggota dari grup musik Coboy Junior (CJR), Iqbaal yang baru saja genap berusia 22 tahun ini juga dikenal sebagai aktor berbakat.
Beberapa judul film berhasil diperankannya dengan baik dan mampu melambungkan namanya. Sebut saja seperti film Dilan 1990, Milea: Suara dari Dilan, Dilan 1991, Bumi Manusia, hingga yang terbaru Ali & Ratu Queens.
Profil Iqbaal Ramadhan
Dikenal sebagai penyanyi dan aktor, Iqbaal Ramadhan juga kerap menyapa pemirsa dengan tampil sebagai bintang iklan maupun video klip. Yang terbaru, Iqbaal tampil dalam video klip “Yang Terdalam” milik grup band Noah yang telah di-remake.
Menjadi sosok artis yang banyak dipuja, banyak netizen yang penasaran dengan profil dari Iqbaal Ramadhan. Untuk itu, berikut profil singkatnya.
Nama Lengkap: Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan
Nama Panggilan: Iqbaal
Tempat, Tanggal Lahir: Surabaya, 28 Desember 1999
Zodiak: Capricon
Agama: Islam
Saudara: Fildza Hasnamudhia (Kakak Perempuan)
Orang Tua: Herry Hernawan (Ayah) dan Rike Dhamayanti (Ibu)
Hobi: Bermain musik, Olahraga, Berakting
Pendidikan: United World College dan Monash University
Tahun Aktif: 2010-sekarang
Profesi: Penyanyi, Aktor, Model, Bintang Iklan
Label: IDR Management
Kewarganegaraan: Indonesia
Akun Twitter: @iqbaale
Akun Instagram: @iqbaal.e
Akun YouTube: Iqbaal Ramadhan
Perjalanan Karier Iqbaal Ramadhan
Di ranah hiburan tanah air, Iqbaal menjadi salah satu idola yang cukup sukses di usia muda. Kariernya dimulai dari 2010 lalu dengan menjadi seorang aktor cilik dengan membintangi drama Musikal Laskar Pelangi. Iqbaal berperan dalam daram musikal ini hingga tahun 2011.
Kesempatan akting kembali datang padanya dengan membintangi film 5 Elang di 2011. Dari sinilah awal mula karier musiknya pun dimulai. Dirinya dan beberapa pemain dalam film 5 Elang yakni Aldi, Kiki, dan Bastian membentuk grup musik bernama Coboy Junior (CJR).
Lewat grup musik inilah, nama Iqbaal dan personel lainnya menjadi begitu dikenal. Pada masa itu, Coboy Junior mampu mengumpulkan jumlah penggemar yang banyak berasal dari kalangan anak-anak hingga remaja. Bahkan saking populernya, Coboy Junior memiliki julukan bagi penggemarnya dengan sebutan ‘Comate”.
Kesuksesan Iqbaal dan personel Coboy Junior saat itu tak terbendungkan. Sayangnya, pada 2017 group musik ini dibubarkan lantaran kesibukan dari masing-masing anggotanya. Iqbaal sendiri diketahui setelah itu kembali menekuni dunia akting. Banyak tawaran film yang datang padanya, salah satunya film Dilan 1990 di tahun 2018.
Berlakon sebagai Dilan, namanya menjadi semakin populer dan banyak diparodikan di berbagai media sosial. Apalagi Iqbaal hadir dengan penampilan yang semakin dewasa seiring dengan bertambah usianya. Kesuksesan film Dilan 1990 berlanjut dengan film sekuelnya Dilan 1991 pada 2019 dan Milea: Suara Dari Dilan pada 2020 lalu. Beberapa penghargaan berhasil didapatkannya berkat perannya sebagai Dilan.
Selain dikenal lantaran membintangi trilogi Dilan, Iqbaal juga bermain dalam film populer lainnya, sebut saja seperti film Ada Cinta di SMA, Bumi Manusia, Ada Cinta di SMA, dan Ali & Ratu Ratu Queens. Saat berperan dalam film Bumi dan Manusia, Iqbaal berhasil mendapatkan penghargaan dalam Festival Film Bandung untuk kategori Pameran Utama Pria Terpuji Film Bioskop. Peran dalam sinetron pun juga pernah dilakoninya dalam judul Hanya Kamu.
Meskipun Coboy Junior sudah tidak aktif lagi, namun karier musiknya juga tetap berjalan. Iqbaal diketahui tergabung dalam grup band Svmmerdose dan berperan sebagai seorang bassist.
Selain disibukkan dengan karier akting dan musik, Iqbaal juga kerap didapuk sebagai bintang iklan dengan menjadi brand ambasador dari produk maupun layanan ternama. Iqbaal bahkan juga mencoba hal baru dengan menjadi bintang video klip dalam lagu grup band Noah yang berjudul “Yang Terdalam”.