1. Entertainment
  2. Profil Farel Prayoga, Penyanyi Cilik yang Selalu Jadi Trending Topic
Entertainment

Profil Farel Prayoga, Penyanyi Cilik yang Selalu Jadi Trending Topic

Profil Farel Prayoga, Penyanyi Cilik yang Selalu Jadi Trending Topic

Farel Prayoga. (Special)

Ladiestory.id - Farel Prayoga kini tengah diperbincangkan oleh masyarakat. Pasalnya, tersebar isu yang menyatakan bahwa dirinya meninggal dunia. Namun, berita tersebut dibantah oleh pihak keluarga.

Penyanyi cilik asal Banyuwangi ini menjadi sorotan publik sejak penampilannya di Istana Negara pada Upacara HUT ke-77. Kala itu, dirinya menyanyikan lagu "Ojo Dibandingke" milik Denny Caknan. Meski masih terbilang muda, Farel dianggap mampu membuat para penontonnya ikut bernyanyi dan menari. Penampilannya pun menjadi trending topic.

Namun, seperti apa sih profil lengkap dari Farel Prayoga yang selalu menjadi trending topic? Yuk, simak ulasannya berikut ini.

Kehidupan Pribadi

Farel Prayoga. (Special)

Penyanyi cilik yang bernama lengkap Farel Prayoga lahir pada 8 Agustus 2010 di Banyuwangi, Jawa Timur. Ia merupakan anak ketiga dari 4 bersaudara. Meski masih berusia 12 tahun, Farel mampu menunjukkan bakatnya di depan banyak orang. Farel sendiri diketahui merupakan warga Desa Kepundungan, Kecamatan Srono, Banyuwangi, Jawa Timur.

Ia mulai dikenal ketika menyanyikan "Ojo Dibandingke". Penampilannya kala itu menjadi viral baik di TikTok hingga YouTube. Ia juga memiliki akun YouTube pribadi bernama Farel Prayoga Official. 

Sempat Menjadi Pengamen

Farel Prayoga. (Special)

Sebelum Farel terkenal, dirinya diketahui sempat menjadi pengamen jalanan. Meski begitu, seiring berjalan waktu dirinya mulai dikenal masyarakat karena suaranya yang dinilai khas. Penampilannya yang viral di berbagai platform media sosial.

Ia pun akhirnya di dapuk oleh manajemen Wandra, salah satu penyanyi dan komposer asal Banyuwangi. Farel pun kini telah bergabung dengan label Aneka Safari Records.

Penampilanya di Istana Negara

Farel Prayoga. (Special)

Nama Farel mulai viral ketika dirinya melakukan cover lagu di beberapa media sosial. Kemudian, atas penampilannya yang memukau pada Upacara HUT RI ke 77, dirinya menyanyikan lagu "Ojo Dibandingke" yang kemudian ramai TikTok. Ketika dirinya bernyanyi, beberapa pejabat pun turut bernyanyi dan berjoget bersama.

Bahkan, Presiden Jokowi terlihat sangat menikmati suara merdu Farel. Penampilannya tersebut juga diunggah di akun YouTube Aneka Safari Record. Beberapa lagu yang Farel cover antara lain, "Satru", "Ngamen 5", dan "Joko Tingkir". Sejak bergabungnya Farel dalam manajemennya, ia dikabarkan merilis lagu orisinalnya sendiri. Wah, jadi tidak sabar menunggu nih!

Penyanyi Kebanggaan Banyuwangi

Farel Prayoga. (Special)

Farel Prayoga yang kini menjadi perbincangan masyarakat secara nasional tentunya membuat warga Banyuwangi, Jawa Timur merasa bangga. Sebab, nama daerah Banyuwangi pun turut dikenal banyak orang. Bahkan, dirinya digadang-gadang bisa menjadi penerus Denny Caknan.

Terlebih dirinya dianggap mampu memiliki karier yang panjang mengingat usianya yang masih muda. Selain itu, talenta bernyanyi Farel Pun dianggap memiliki kualitas yang baik dan akan terus bertambah baik sejak keputusannya bergabung dengan label terbarunya.

Diisukan Meninggal Dunia

Farel Prayoga, (Instagram.com/farel.prayoga.official)

Pada Sabtu (12/11/2022) nama Farel Prayoga mendadak menjadi trending topic di Google Trends. Berita tersebut pun banyak beredar di berbagai media sosial. Berita terkait dirinya yang diisukan meninggal dunia tersebut dibawakan dalam narasi berbahasa Inggris.

Namun, isu itu segera dibantah dan Farel sendiri justru terlihat sedang aktif bernyanyi di unggulkan Instagram milik Safari Records. Sedangkan pada akun Instagram @farel_prayoga_official, tampak sejumlah aktivitas yang dirinya tengah jalani. Ia bahkan terlihat tengah berduet dengan Lutfiana Dewi di video terbaru menyanyikan lagu Tompo Loro.

Itulah, profil lengkap mengenai Farel Prayoga. Penyanyi cilik bertalenta yang berasal dari Banyuwangi, Jawa Timur. Tentunya, masih akan ada banyak karya dan prestasi yang dihasilkan oleh sosok Farel. Sukses selalu, Farel Prayoga!

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel