Ladiestory.id - Bung Korea merupakan YouTuber asal Korea Selatan yang mampu berkomunikasi dalam bahasa Indonesia secara fasih. Bahkan, aksen bahasa Indonesia dari oppa Korea ini dinilai layaknya anak gaul Jakarta Selatan (Jaksel).
Selain aktif jadi YouTuber, Bung Korea juga menjalani profesi sebagai DJ radio dan MC. Profesi mentereng ini membuat namanya semakin dikenal banyak orang, terutama masyarakat Indonesia.
Nah, buat Kamu yang penasaran dengan profilnya, yuk simak informasi di bawah ini!
Nama Asli Bung Korea
Bung Korea merupakan nama panggung dari sang YouTuber. Pria ini memiliki nama asli Kim Cephas yang diambil dari Alkitab dalam bahasa Korea. Cephas sendiri berarti Petrus atau batu karang, sesuai yang tertulis dalam kitab Yohanes 1:42. Namun, Kim Cephas jika ditulis dalam bahasa Korea menjadi Kim Geba.
Akhirnya, pria tersebut memutuskan untuk dipanggil Geba lantaran lebih mudah diucapkan. Sementara, Bung Korea dijadikan branding dalam menjalani kariernya sebagai YouTuber maupun influencer.
Tinggal di Indonesia 20 Tahun
Kim Geba lahir di Korea Selatan, namun saat usia 10 bulan dia harus pindah ke Indonesia mengikuti kedua orang tuanya. Di Indonesia, Geba beserta keluarga memilih tinggal di daerah Jakarta.
Geba beserta keluarga telah menjajal tinggal di beberapa daerah yang ada di Jakarta, seperti Taman Mini, Kelapa Gading, hingga Tanjung Duren. Lalu, Geba juga pernah sempat menetap di Salatiga, Jawa Tengah. Namun, di kota itu, Geba hanya tinggal selama 2 tahun saja.
Rupanya, Geba hidup di Indonesia selama 20 tahun. Tak heran jika dirinya kini mahir berbahasa Indonesia.
Pendidikan Bung Korea
Kim Geba memutuskan untuk pulang ke negara asalnya, Korea Selatan, pada 2017. Hal ini lantaran dia harus memenuhi tanggung jawabnya menuntaskan wajib militer atau wamil.
Setelah menjalani wamil, Geba memutuskan untuk menetap di Korea Selatan. Pasalnya, dia harus melanjutkan pendidikan di Hanyang University. Diketahui, Geba mengambil jurusan International Studies atau Bachelor of Arts.
Pekerjaan Bung Korea
Kini, nama Bung Korea tak hanya dikenal sebagai YouTuber Korea Selatan yang pandai dalam berbahasa Indonesia, tapi juga memiliki pekerjaan lainnya. Geba dikenal sebagai DJ radio di KBS World Radio Indonesia di Korea Selatan. Bersama partner-nya, Geba menjadi DJ dalam program campuran bahasa Korea dan Indonesia.
Semenjak pandemi, Kim Geba mulai melebarkan sayapnya di dunia hiburan. Dia kerap menjadi MC atau host dalam acara-acara Indonesia dengan bintang tamu artis Korea Selatan.
Kim Geba pernah memandu acara dengan guest star Super Junior, NCT, hingga Hyoyeon SNSD. Bahkan, YouTuber asal Korea Selatan ini juga akrab dengan beberapa artis Indonesia, di antaranya Luna Maya, Rossa, Boy William, hingga Raffi Ahmad.
Cinta Terhadap Batik Indonesia
Meski tak lagi tinggal di Indonesia, bukan berarti dia melupakan budaya nusantara. Sebaliknya, kecintaan dengan negara tempat ia dibesarkan masih terus melekat.
Diketahui, Bung Korea gemar dengan batik Indonesia. Menurut pengakuannya, dia telah memiliki beberapa batik yang telah dibawa ke Korea Selatan. Namun nampaknya, dia tak puas dengan batik yang telah dimiliki. Pasalnya, dia sempat request kepada subscriber untuk dikirim batik.
Hal tersebut disampaikan saat fans Bung Korea ingin mengirimkan kado ulang tahun. Bahkan, Bung Korea juga mendapat blangkon sebagai hadiah ulang tahunnya.
Bung Korea juga mengaku bahwa dirinya kerap menggunakan batik di Korea Selatan. Dia tak pernah malu menggunakan batik dalam aktivitasnya.