1. Entertainment
  2. Prilly Latuconsina Ungkap Kekecewaan Usai Laga Persikota Lawan Farmel FC
Entertainment

Prilly Latuconsina Ungkap Kekecewaan Usai Laga Persikota Lawan Farmel FC

Prilly Latuconsina Ungkap Kekecewaan Usai Laga Persikota Lawan Farmel FC

Prilly Latuconsina. (Special)

Ladiestory.id - Baru-baru ini, artis yang juga merupakan pemilik klub sepak bola, Prilly Latuconsina, diketahui mengungkapkan kekecewaannya saat menyaksikan pertandingan yang melibatkan klubnya, Persikota Tangerang, melawan Farmel FC pada Minggu (6/3/2022) yang bertempat di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.

Melalui akun unggahan Instastory-nya, Prilly kecewa dan mengecam keputusan-keputusan yang diberikan wasit saat jalannya pertandingan kedua tim di babak 16 besar Liga 3 Nasional.

Dalam beberapa unggahannya, Prilly pun terlihat sampai geleng-geleng kepala melihat keputusan wasit dan jalannya pertandingan, yang pada akhirnya dimenangkan oleh Farmel FC 3-0 melawan Persikota tersebut.

Unggahan Instastory Prilly Latuconsina. (Instagram.com/prillylatuconsina96)

Prilly mengaku menemukan banyak kejanggalan pada keputusan wasit yang terjadi bahkan berulang-ulang kali pada pertandingan kali ini.

Unggahan Instastory Prilly Latuconsina. (Instagram.com/prillylatuconsina96)

"Keanehan yang terjadi di pertandingan ini onside jadi offside, tidak pelanggaran jadi pelanggaran, harusnya tidak kartu jadi kartu membuat saya sedih sama kondisi persepakbolaan di Indonesia," tulis Prilly.

Dirinya mengaku sedih, bahkan sampai menandai akun resmi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Prilly berharap tak lagi menyaksikan kecurangan lain pada laga selanjutnya.

"Saya berharap hal-hal seperti ini tidak terjadi lagi, sangat disayangkan sekali hal seperti ini terjadi @pssi," lanjutnya.

Tak berhenti sampai situ, kekecewaan dan kesedihan Prilly pun kemudian dituangkan dalam sebuah video lain yang diunggah melalui akun Instagram pribadinya. 

Unggahan Instagram Prilly Latuconsina. (Instagram.com/prillylatuconsina96)

Dalam video tersebut, pemain film "Kukira Kau Rumah" ini meluapkan isi hatinya mengenai perjuangan tim sepak bolanya di dunia sepak bola Indonesia.

"Sebelumnya, saya dan tim Persikota dari awal berjuang secara keras, penuh jerih payah, lelah, letih, dan sungguh-sungguh untuk mewarnai dunia sepak bola di Indonesia," ujar Prilly

"Saya semangat dan tertarik untuk masuk dan terjun langsung bahkan ke dunia sepak bola karena saya melihat adanya harapan yang besar untuk memajukkan dan membesarkan sepak bola di negara kita," katanya menambahkan.

Dengan adanya kecurangan yang terjadi, dirinya mengaku kecewa dengan kondisi sepakbola Indonesia saat ini.

"Tapi sangat disayangkan, apa yang diperlihatkan dan dipertontonkan di laga hari ini antara Persikota melawan Farmel, adalah bukti nyata bahwa kondisi sepak bola di Indonesia, masih mengecewakan," ucap Prilly.

Meski kecewa, di akhir video tersebut, Prilly masih menaruh kepercayaannya pada PSSI sebagai rumah yang netral, adil dan bersih bagi seluruh klub sepak bola termasuk klubnya Persikota Tangerang.

"Tentu saya kecewa namun harapan kami tidak pupus sampai di sini, kami terima dengan hati yang penuh dengan kesabaran. Dan kami percaya bahwa PSSI masih menjadi rumah yang netral, bersih, dan adil bagi seluruh klub sepak bola di Indonesia. Terima kasih untuk dukungan kalian ke Persikota, doakan kami untuk terus semangat dan lolos ke Liga 2," kata Prilly.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel