1. Beauty
  2. 3 Pilihan Model Tanam Bulu Mata yang Sedang Viral
Beauty

3 Pilihan Model Tanam Bulu Mata yang Sedang Viral

3 Pilihan Model Tanam Bulu Mata yang Sedang Viral

Foto: Dream

Ladiestory.id - Tanam bulu mata atau eyelash extension adalah salah satu cara untuk membuat bulu mata lentik, panjang, dan tebal. Teknik untuk memanjangkan dan melebatkan bulu mata yang satu ini hingga kini masih banyak digandrungi kaum wanita.  

Saat ini terdapat 3 pilihan model yang tengah viral, mau tahu model apa saja yang bisa kamu coba untuk mempercantik penampilan mata kamu ini? Simak ulasannya berikut ini. 

Pilihan Model Tanam Bulu Mata

Foto: Sripoku

Inilah model eyelash extension yang tengah viral di tahun 2021 yang bisa kamu coba: 

1. Single Eyelash Extension 

Model eyelash extension yang pertama adalah single, model yang satu ini akan membuat bulu mata kamu tampak cantik dan alami seperti bulu mata asli kamu, tetapi dibuat lebih panjang dan lentik. Model tanam bulu mata yang satu ini memiliki 2 varian yaitu single light dan single dark. 

2. Double Eyelash Extension 

Model kedua yang tengah viral adalah double eyelash extension, model yang satu ini akan membuat bulu mata kamu tampak double. Bulu mata kamu pun menjadi  terlihat lebih  lentik, tebal, dan lentik. 

3. Volume Eyelash Extension 

M‍odel terakhir dari tanam bulu mata yang viral di tahun 2021 ini yakni dengan model volume eyelash extension. Dengan model yang satu ini membuat bulu mata kamu lebih bervolume, lentik, dan panjang.

Kamu pun akan tampil lebih cantik, menarik dan menjadi pusat perhatian dengan maksimum volume eyelash exension ini.  Model eyelash extension ini memiliki 2 varian yaitu volume soft (3D) dan volume rich (6D). 

Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Tanam Bulu Mata

Foto: Medcom

Sebelum kamu melakukan tanam bulu mata, ada baiknya perhatikan hal-hal berikut:

1. Jenis Bahan dan Ukuran

Ada 3 bahan extension bulu mata yaitu synthetic, silk, dan mink. Panjangnya juga bervariasi, dari 6 hingga 17 mm. Bahan lemnya pun yang tak berbahaya yaitu yang tidak memicu alergi.

2. Ketahanan

Untuk melakukan penyambungan bulu mata dibutuhkan waktu hingga 2 jam. Bulu mata ini bisa bertahan 3-4 minggu, namun tergantung kondisi bulu mata kamu sendiri.

3. Sesuaikan

Di klinik yang memberikan ekstensi bulu mata, pasti tahu yang terbaik bagi kamu. Maka ia akan menyesuaikan panjang dan tebal bulu mata yang dipasang. Hal ini agar bulu mata asli tetap sehat.

Kondisi Terbaik untuk Melakukan Tanam Bulu Mata

Foto: Sehatq

Bagi kamu yang memiliki penyakit mata seperti blepharitis dan ocular rosacea, maka sebaiknya tunda pemasangan bulu mata hingga mata sehat. Tanam bulu mata harus dilakukan saat mata sehat karena prosesnya meliputi kontak produk dan kulit.

Hal ini seperti penyakit blepharitis di mana kelopak mata dan garis bulu mata bengkak dan terasa gatal hingga panas. Hal ini dikarenakan malas membersihkan makeup. Maka sebaiknya tunggu mata kamu sehat sepenuhnya.

Nah, itulah informasi mengenai pilihan model tanam bulu mata dan hal yang harus kamu perhatikan sebelumnya melakukan tanam bulu mata. 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel