1. Entertainment
  2. Pihak Indosiar Pastikan Poster Konser Lesti dan Rizky Billar yang Beredar Hoax
Entertainment

Pihak Indosiar Pastikan Poster Konser Lesti dan Rizky Billar yang Beredar Hoax

Pihak Indosiar Pastikan Poster Konser Lesti dan Rizky Billar yang Beredar Hoax

“Konser Cinta LesLar Bersemi Kembali” Hoax. (Instagram.com/indosiar)

Ladiestory.id - Beberapa waktu lalu, sebuah poster bertuliskan “Konser Cinta LesLar Bersemi Kembali” yang di dalamnya menampilkan foto Rizky Billar dan Lesti Kejora tiba-tiba saja tersebar dan membuat publik heboh. Menurut poster tersebut, konser akan segera dilangsungkan pada 23 Oktober 2022 mendatang pada pukul 20.00 WIB.

Dilengkapi dengan logo dari salah satu stasiun televisi swasta di Indonesia, yakni Indosiar, warganet pun tak sedikit merasa kecewa, bahkan menghujat acara tersebut dan menganggapnya sebagai panjat sosial (pansos).

Menanggapi berita yang beredar tersebut, lewat unggahan di akun media sosialnya, Indosiar pun lantas buka suara dan dengan tegas membantah kabar mengenai konser tersebut. Indosiar menyebut, jika pihaknya sama sekali tidak mengetahui dan tidak bertanggung jawab atas konser tersebut. Pihaknya bahkan dengan jelas menyebut bahwa acara tersebut adalah berita palsu alias hoax.

“Konser Cinta LesLar Bersemi Kembali” Hoax. (Instagram.com/indosiar)

Berikut pernyataan Indosiar, dilansir dari unggahan di akun Instagram resminya pada Senin (17/10/2022).

“!!HOAX!! Halo bestie Indosiar, menanggapi berita yang beredar, yang dibuat oleh akun yang tidak bertanggung jawab dengan menggunakan logo Indosiar maka dengan ini Indosiar meluruskan bahwa itu (Konser Cinta LesLar Bersemi Kembali) adalah HOAX ATAU TIDAK BENAR,” tulis Indosiar dalam unggahannya.

Lewat unggahan tersebut, Indosiar pun menyampaikan jika semua acara resmi hanya akan diunggah di akun media sosial dan website resmi mereka.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel