Ladiestory.id - Belakangan ini publik tengah dihebohkan dengan rumor kedekatan antara Fujianti Utami Putri alias Fuji dengan Verrell Bramasta. Keduanya kerap kali terlihat bersama dalam beberapa acara.
Verrell Bramasta pun tampaknya sudah mengenalkan Fuji kepada keluarga besarnya, dalam acara buka puasa bersama yang diadakan olehnya. Momen buka puasa bersama tersebut juga menjadi momen pertemuan pertama Fuji dengan ibunda Verrell, Venna Melinda.
Venna Melinda mengaku bahwa momen tersebut menjadi momen spesial bagi dirinya. Ia mengaku senang akhirnya bisa bertemu dengan Fuji.
“Aku pertama kali bertemu Fuji, selama ini aku cuma ketemu Oma Gala dan Opa Gala. Akhirnya ngobrol langsung dan ternyata aku seneng joget, akhirnya ketemu partner joget juga! Senang banget,” ujar Venna Melinda, melansir berbagai sumber, Jumat (21/3/2025).

Venna Melinda mengaku memiliki kesan baik terhadap Fuji. Menurutnya, Fuji merupakan sosok yang imut dan memiliki kepribadian menarik. Ia juga menegaskan bahwa pendapatnya tentang Fuji tak berkaitan dengan orang tua Fuji yang sudah dikenalknya, melainkan karena interaksi mereka yang terjadi.
“First impression aku, anak itu lucu ya, imut. Selama ini cuma lihat di TikTok. Tapi ternyata, aku lihat dia punya prinsip,” ungkap Venna Melinda.
“Kalau kita ngobrol sama orang, pasti kelihatan karakternya. Memang mungil, tapi punya prinsip. Pas ngobrol soal Gala, matanya langsung berkaca-kaca. Anak itu so sweet, hatinya baik,” lanjut Venna Melinda.
Mantan istri Ferry Irawan itu juga mengungkapkan bahwa, mungkin ada sesuatu dalam diri Fuji yang membuat anak sulungnya itu ingin mengenalkannya kepada keluarga besar.
“Aku merasa mungkin ada sesuatu dari Fuji yang bikin Verrell pengen aku buka puasa bareng dia,” pungkasnya.