1. Health
  2. Penting! Ini Manfaat Telur Ayam Kampung untuk Kesehatan
Health

Penting! Ini Manfaat Telur Ayam Kampung untuk Kesehatan

Penting! Ini Manfaat Telur Ayam Kampung untuk Kesehatan

Foto: Ladiestory.id

Telur merupakan sumber protein yang sangat baik untuk tubuh dan mudah untuk didapatkan. Jenis telur sendiri ada dua macam yang umum dimakan masyarakat, yaitu telur ayam kampung dan ayam negeri. 

Ketimbang telur ayam negeri, ayam kampung dipercaya memiliki banyak nutrisi yang jauh lebih sehat karena dipelihara tanpa tersentuh kandungan kimia. Oleh sebab itu, telur ayam kampung memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan.

Lalu apa saja manfaat telur ayam kampung untuk kesehatan? Dan apa kandungan gizi yang ada di dalamnya? 

Kandungan Nutrisi Telur Ayam Kampung

Di atas sudah dijelaskan bahwa cara merawat ayam negeri dan kampung memang sedikit berbeda. Namun meski demikian, telur yang dihasilkan dari kedua jenis ayam ini memiliki terkandung nutrisi yang sama sehatnya. 

Riset menunjukkan telur ayam kampung mempunyai kandungan lemak jenuh yang jauh lebih banyak ketimbang ayam negeri. Tapi untuk jumlah kolesterol, Vitamin A dan Vitamin E pada kedua jenis telur ini tetap sama. 

Tak hanya itu, kandungan gizi dari kedua jenis telur ini juga tak jauh berbeda. Hal tersebut didukung fakta gizi yang dipaparkan oleh Data Komposisi Pangan Indonesia, dimana dalam 100 gram (g) telur ayam kampung yang dimasak memiliki komposisi gizi seperti berikut ini: 

  • Protein: 16.3 g
  • Energi: 251 kalori (Kal)
  • Karbohidrat: 1,4g 
  • Lemak: 19,4g
  • Fosfor: 250 miligram (mg)
  • Kalsium: 62 mg
  • Besi: 2,5 mg
  • Vitamin A: 36 mikrogram (mcg)
  • Karoten: 221 mcg

Tak hanya dikenal sebagai sumber protein yang berkualitas, di dalam telur ayam kampung juga terdapat kandungan lain seperti omega-3, antioksidan dan Vitamin B1. Tak heran jika telur ayam kampung memiliki banyak manfaat yang sangat baik untuk kesehatan. 

Manfaat Telur Ayam Kampung Untuk Kesehatan 

Berikut beberapa khasiat telur ayam kampung untuk kesehatan yang perlu kamu ketahui: 

Penelitian menunjukkan bahwa makan telur ayam kampung dapat memberi manfaat berupa meningkatnya kadar HDL hingga 10%. HDL sendiri merupakan jenis kolesterol yang baik untuk tubuh. 

Jika kadar HDL tinggi, kadar kolesterol jahat dalam tubuh secara otomatis dapat ditekan. Dengan demikian, risiko terkena penyakit berbahaya seperti serangan jantung stroke dan sejenisnya dapat dihindarkan.

Mencegah Penyakit Katarak 

Mencegah penyakit katarak adalah manfaat lain yang bisa kamu dapatkan ketika mengkonsumsi telur ayam kampung. Manfaat ini didukung dengan adanya kandungan lutein, zeaxanthin dan Vitamin A yang terdapat pada kuning telur.

Seperti diketahui, Vitamin A dikenal sangat baik untuk mengoptimalkan kemampuan penglihatan mata. Sedengakan lutein dan zeaxanthin adalah antioksidan yang aktif bekerja pada retina mata.

Jika kebutuhan lutein dan zeaxanthin tak tercukupi, hal ini dapat meningkatkan risiko penyakit katarak, degenerasi makula, dan mempercepat penuaan mata. Namun dengan mengkonsumsi telur ayam kampung risiko tersebut dapat sedikit dihindari. 

Dapat Mengoptimalkan Fungsi Otak 

Tak hanya baik untuk kesehatan jantung, kandungan kolin di dalam telur ayam kampung juga dapat membantu menjaga kesehatan otak. Kolin ini nantinya akan berperan untuk mengoptimalkan produksi sel-sel dalam otak.

Selain itu, kolin juga dapat membangun membran sel yang berfungsi menghantarkan sinyal pada otak. Selain kolin, ada beberapa kandungan vitamin serta mineral yang juga mampu mengoptimalkan fungsi otak dan sistem saraf secara lebih efektif. 

Membantu Menurunkan Berat Badan 

Di atas sudah dijelaskan bahwa telur ayam mempunyai kandungan protein yang sangat tinggi. Protein sendiri adalah makronutrien yang dapat memberikan efek kenyang lebih lama setelah dikonsumsi.

Hal ini tentunya sangat berpengaruh pada jumlah kalori tambahan dari konsumsi makanan lain. Dengan mengkonsumsi makanan yang mengenyangkan keinginan untuk makanan lain yang berkalori tinggi jadi lebih bisa dikurangi.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mengkonsumsi telur untuk kamu yang sedang diet dapat membantu mengurangi konsumsi makanan lain dalam jumlah yang lebih besar.

Mendukung Perkembangan Sel

Manfaat mengkonsumsi telur ayam kampung yang terakhir adalah membantu dalam mendukung perkembangan sel. Ini karena dalam telur terkandung sumber protein yang sangat tinggi dan juga berkualitas. 

Seperti yang diketahui, protein merupakan zat yang sangat dibutuhkan untuk proses pembentukan sel tubuh. Protein juga sangat bermanfaat untuk keberlangsungan kerja setiap organ dalam tubuh.

Dalam protein juga mengandung asam amino esensial yang berfungsi untuk mengoptimalkan perkembangan struktur sel. Selain itu, asam amino juga dapat membantu sel-sel dalam tubuh supaya bisa menjalankan fungsinya dengan baik.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel