Ladiestory.id - Koleksi UT eksklusif hasil kolaborasi perusahaan ritel global asal Jepang, UNIQLO dan seniman asal New York, KAWS, akhirnya diluncurkan pada Jumat, 8 September 2023 lalu.
Antusiasme para pecinta LifeWear serta penggemar karya KAWS ini tampak terlihat dari antrian panjang yang mengular di toko-toko UNIQLO di seluruh dunia pada hari pertama peluncurannya, diantaranya Indonesia, Singapura, Taiwan, Australia, Paris, Milan, Kanada, New York hingga London.
Tak hanya itu, lonjakan permintaan pun terjadi di aplikasi dan website UNIQLO.com yang menyebabkan ketersediaan beberapa item sudah semakin menipis.
“Kami senang sekali melihat animo masyarakat terhadap koleksi UT Kaws ini sangat tinggi meskipun kami tahu peluncuran koleksi ini merupakan momen yang sangat dinantikan oleh penggemar karakter-karakter unik karya KAWS, baik di Indonesia maupun dunia. Kami harap koleksi kolaborasi spesial ini bisa dinikmati dan dirayakan oleh semua masyarakat,” ujar Evy Christiana, Marketing Manager UNIQLO
Indonesia.
Di sejumlah toko UNIQLO di Indonesia, antusiasme pengunjung juga tampak pada antrian dari pecinta lifewear untuk mendapatkan UT KAWS, bahkan tak sedikit pengunjung yang rela untuk mengantri sejak pagi sebelum toko dibuka. Agar semakin banyak yang bisa menikmati koleksi yang eksklusif dan terbatas ini, UNIQLO menerapkan kebijakan untuk membatasi pembelian maksimal sebanyak 2 (dua) buah untuk setiap desain. Hal ini pun disambut baik oleh para pengunjung yang sudah menantikan koleksi ini.
Seperti yang dikatakan aul_ xxx, salah satu pecinta LifeWear dan penggemar KAWS menuliskan komentarnya di akun Instagram UNIQLO Indonesia.
“Sudah di borong dengan bawa keluarga biar bisa beli banyak soalnya 1 personal cuma bisa beli 2," ungkapnya.
Akun lasmaulixxxx juga jadi salah satu yang menantikan koleksi kolaborasi spesial ini.
“Finally dapat juga di Store Uniqlo Lotte Shopping Avenue, ngga terlalu antri, Wishlist terpenuhi KAWS kali ini, thank you @uniqlo.ut and @uniqloindonesia,” cuitnya di kolom komentar Instagram UNIQLO Indonesia.
Untuk kolaborasi ini, Brian Donnelly, yang lebih dikenal dengan nama senimannya, KAWS menghadirkan 10 desain yang terdiri dari 5 desain untuk dewasa dan anak-anak (3 T-shirt dan 2 sweatshirt) yang dapat dinikmati mulai dari Rp149 ribu.
Desain khas KAWS yang khas dari karakter COMPANION serta BFF dengan motif XX telah menjadi bagian dari pop culture masyarakat dunia dan banyak disukai.
Karya-karya dari KAWS sebagai seniman benar-benar menarik perhatian. Karya yang secara konsisten menunjukkan kecerdasan, keterampilan, kepedulian, serta satir menjadi ornamen-ornamen penghias karya khas KAWS. Tak heran, jika peluncuran koleksi T-Shirt UT spesial kolaborasi UNIQLO dan KAWS ini mendapat sambutan yang sangat baik dari pecinta Lifewear.
Bagi UNIQLO, kolaborasi dengan KAWS bukan pertama kalinya terjadi. Sebelum meluncurkan T-Shirt UT spesial kolaborasi ini, KAWS pernah melakukan banyak kerja sama dengan UNIQLO, termasuk dalam mendesain untuk proyek amal PEACE FOR ALL pada tahun 2022.
Bagi Anda pecinta karya KAWS, wajib untuk segera kunjungi toko UNIQLO terdekat atau aplikasi UNIQLO.com sebelum kehabisan karena koleksi UT kolaborasi spesial UNIQLO dan KAWS ini sangat eksklusif dan terbatas.