1. Lifestyle
  2. Orisinal! 5 Fakta Film "Money Heist: Korea - Joint Economic Area"
Lifestyle

Orisinal! 5 Fakta Film "Money Heist: Korea - Joint Economic Area"

Orisinal! 5 Fakta Film "Money Heist: Korea - Joint Economic Area"

Money Heist: Korea Joint Economic Area. (Special)

Ladiestory.id - Para pecinta film maupun drama Korea (drakor) pasti sangat menanti tayangnya "Money Heist" versi Korea Selatan. Serial tersebut merupakan adaptasi dari "La Casa de Papel" (2018). Versi Negeri Ginseng, serial ini diberi tajuk "Money Heist: Korea - Joint Economic Area". Serial yang dinanti-nanti telah tayang sejak 24 Juni 2022 di Netfilx.

Namun "Money Heist" versi Korea Selatan masih menyajikan kisah tentang perampok kelas kakap. Yuk ketahui faktanya berikut ini.

Kreator Asli Money Heist Turut dalam Penulisan Versi Korea

Money Heist: Korea Joint Economic Area. (Special)

Seperti yang diketahui, "Money Heist" merupakan serial asli Spanyol yang memiliki judul "La Casa de Papel". Nah, fakta "Money Heist" versi Korea, sang kreator asli, yakni Alex Pina, turut menggarapnya. Alex Pina merupakan sosok penulis di balik "La Casa de Papel". Dalam "Money Heist" versi Korea, Alex Pina telah bekerja sama dengan sutradara Kim Hong Sun.

Tak hanya itu, Alex Pina juga akan berkolaborasi dengan penulis Ryu Yong Jae dan Choe Sung Jun. Mereka berempat akan menyusun cerita "Money Heist" versi Korea. Dalam serial ini, Alex Pina mendapat jabatan atau credits sebagai produser eksekutif.

Mengusung Dinamika Hubungan Politik Korea Selatan dengan Korea Utara

Money Heist: Korea Joint Economic Area. (Special)

Cerita berlatar belakang tentang Korea Selatan dan Korea Utara selalu memiliki daya tarik tersendiri. Pasalnya, hingga kini kedua negara tersebut masih dalam kondisi perang dingin. Sementara, "Money Heist" versi Korea Selatan akan menggambarkan dinamika hubungan politik kedua negara itu. Sehingga, jangan heran jika nanti menemukan banyak tokoh dari Korea Utara.

Seperti Kapten Cha Moo Hyuk yang diperankan oleh Kim Sung Oh. Kapten Cha Moo Hyuk sendiri adalah seorang agen khusus dari Korea Utara. "Money Heist" versi Korea tentunya akan mengangkat isu-isu sosial dari kedua negara. Pada intinya, serial ni akan menceritakan perampokan yang terjadi saat penyatuan kembali antara Korea Selatan dengan Korea Utara akan selesai.

Topeng Hahoe

Money Heist: Korea Joint Economic Area. (Special)

Salah satu identitas dari film "Money Heist" adalah topeng. Jika versi aslinya di Spanyol, "La Casa de Papel" menggunakan topeng Salvador Dali. Sementara "Money Heist" versi Korea menggunakan topeng bernama Hahoe. Bisa dikatakan, "Money Heist" sekaligus memperkenalkan budaya Korea Selatan. Pasalnya, topeng Hahoe merupakan topeng khas milik Negeri Ginseng.

Topeng Hahoe merupakan topeng Korea Selatan yang berasal dari daerah Andong. Namun, dibalik topeng yang digukan pada "Money Heist", rupanya topeng dengan mulut tersenyum itu memiliki sisi misterius.

Orisinal Korea Selatan

Money Heist: Korea Joint Economic Area. (Special)

Meskipun diadaptasi dari serial luar negeri yakni Spanyol, namun "Money Heist" memiliki keorisinalan dari Korea Selatan sendiri. Hal ini dibuktikan dari setting tempat yang diambil di Korea. Selain itu, akan ada banyak karakter dan kepribadian yang sesuai dengan orang Korea Selatan sendiri. Hal ini pun diungkapkan langsung oleh sang sutradara Kim Hong Sun.

“Begitu banyak karakter dengan kepribadian dan daya tarik masing-masing sangat mengasyikkan untuk ditonton,” kata Kim Hong Sun dalam konferensi pers.

Meskipun diadaptasi, namun, sang sutradara menjamin ada perbedaan karakter dalam "Money Heist" versi Korea Selatan. Bahkan, Kim Hong Sun telah merenungkannya agar serial tersebut tampil secara realistis.

“Korea sebagai latar belakang dapat menjadikannya serial yang sangat orisinal dan baru,” ujarnya.

“Sejak awal saya sadar bahwa serial ini harus tampil sangat realistis dan seiring saya merenungkannya, sepertinya hubungan antar-Korea di serial ini dapat terwujud di setting masa depan yang tak terlalu jauh.” tambah Kim Hong Sun.

Persiapan Pemain dengan Matang

Money Heist: Korea Joint Economic Area. (Special)

Korea Selatan memang terkenal dengan produksi film atau pun drama secara totalitas. Hal itu pun berlaku pula bagi "Money Heist" versi Korea Selatan. Meskipun serial adaptasi, namun, semua kru yang terlibat tak ingin asal-asalan memproduksi tayangan ini. Seperti salah satu pemain, yakni Park Hae Soo, yang harus memerankan orang Pyongyang.

Dirinya mendapat peran sebagai Berlin asal Pyongyang. Dimana, Pyongyang memiliki aksen atau dialek yang sangat khas. Demi mencapainya, Park Hae Soo melakukan sejumlah latihan dengan seorang tutor. Tak puas sampai disitu, Park Hae Soo setiap hari mendengarkan rekaman orang berdialek Pyongyang. Hal ini dilakukan demi dialeknya dapat sempurna.

“Kami memiliki aktor yang berasal dari daerah Kyongsang, bagian selatan Korea Selatan. Selama sebulan penuh kami berlatih dengan sangat keras untuk mempelajari dialek dan aksen darinya, bahkan berlatih dengan menggunakan gerak tubuh dan beraksi,” ujarnya Park Hae Soo.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel