1. Fashion
  2. 7 Inspirasi OOTD Kondangan Untuk Orang Gemuk, Simpel Tapi Mewah
Fashion

7 Inspirasi OOTD Kondangan Untuk Orang Gemuk, Simpel Tapi Mewah

7 Inspirasi OOTD Kondangan Untuk Orang Gemuk, Simpel Tapi Mewah

Foto: Ladiestory.id

Kondangan atau pesta menjadi momen di mana orang-orang tampil lebih ekstra dibanding biasanya. Dalam momen pesta ini, semua orang berhak untuk tampil keren saat menghadiri pesta, termasuk orang dengan ukuran plus-size.

Saat ini Sudah banyak pakaian yang didesain untuk membuat pemilik tubuh plus-size tampak menawan saat datang ke pesta. Inilah 7 inspirasi OOTD kondangan untuk orang gemuk melalui artikel berikut ini!

Inspirasi OOTD Kondangan Untuk Orang Gemuk Agar Lebih Percaya Diri 

Inilah 7 inspirasi ootd kondangan untuk orang gemuk yang bisa kamu coba. Di nomor pertama ada Little v-neck white dress. 

1. Little V-neck white dress 

Foto: liveabout

Dress model V-neck merupakan salah satu dress yang dapat memberikan kesan jenjang di leher. Pilihlah dress v-neck dengan detail lengan balon dan pita kecil yang manis. Pilih juga aksesoris little sling bag warna putih dengan nuansa gold dan strap heels warna putih untuk melengkapi look kamu. Pakai sunglasses untuk menghadiri pesta di siang hari.

2. Stripes mini dress with metallic color 

Foto: liveabout

Kalau kamu suka tampilan yang berani untuk menghadiri pesta di malam hari, kamu bisa coba metallic dress dengan motif stripes yang menarik perhatian semua orang di pesta. Agar seimbang, pilih aksesoris berupa clutch bag dan strapped heels yang berwarna Hitam. Dress yang hadir dengan lengan panjang dan hemline yang pendek seperti ini bikin keseluruhan look jadi seimbang.

3. Minty green jumpsuit

Foto: curvyoutfits

Outfit kondangan tidak selalu identik dengan dress. Pemakaian jumpsuit seperti di foto ini juga bisa bikin kamu tampil outstanding saat menghadiri pesta. Pilih jumpsuit dengan warna segar, seperti minty green dengan aksen ruffles yang dapat mengalihkan perhatian dari bentuk lengan yang besar. Untuk kesan penampilan elegan, pilih aksesoris emas, misalnya kalung dan gelang. Pakai juga high heels warna emas.

4. Bow sleeveless top and A-line metallic skirt

Foto: curvyoutfits

Perpaduan bow top dan a-line skirt bikin outfit pesta kamu jadi tampak manis. Pas banget buat kamu yang suka tampilan girly. Pilihlah bow top dan rok dengan warna yang satu nuansa, misalnya lilac bow sleeveless top dan magenta A-line skirt.

Aksen metallic pada rok bisa menambah kesan berani pada girly look kamu. Untuk sepatunya, pilih strappy heels warna magenta untuk melengkapi tampilan outfit kondangan kamu.

5. Animal printed top and navy tutu skirt

Foto: curvyoutfits

Tak harus memakai pakaian nuansa serba pink, kesan feminin bisa didapat dari animal printed top yang dikombinasikan dengan navy tutu skirt. Oh iya, jangan lupakan leather jacket yang bakal bikin penampilan kamu jadi lebih edgy dan pastinya keren banget. Aksesoris serba emas juga bikin outfit pesta kamu berkesan mewah. Tertarik mencoba look berikut ini?

6. Monochrome party outfit

Foto: curvyoutfits

Walaupun hanya menggunakan satu warna untuk outfit keseluruhan, penampilan seperti ini tetap tampak memesona. Kuncinya adalah cutting yang terdapat pada atasan dan bawahannya.

Untuk atasannya pilih yang memiliki potongan asimetris dan padukan dengan bawahan berjenis wide-leg pants. Lengkapi dengan aksesoris seperti kalung dan anting untuk mempercantik outfit kondangan kamu.

7. Off shoulder dress

Foto: sexyplusclothing

Hanya dengan satu dress Hitam, outfit kondangan kamu bakal jadi keren! Rahasianya adalah pilih dress dengan detail off shoulder dan dengan aksen layer yang dapat meng-highlight bagian pundak dan kaki. Kamu bisa menambahkan anting jenis hoops agar look kamu makin memesona.

Itulah ketujuh inspirasi OOTD kondangan untuk orang gemuk yang bisa kamu sontek saat akan menghadiri pesta. Kira-kira look mana yang jadi favoritmu?

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel