Ladiestory.id - Kabar bahagia datang bagi seluruh perempuan. Pasalnya, salah satu ajang kontes kecantikan dunia, Miss Universe baru saja mengumumkan aturan baru mengenai persyaratan untuk berkompetisi.
Menurut informasi yang telah ramai beredar, nantinya seluruh kalangan perempuan, baik yang telah menikah bahkan seorang ibu dapat berpartisipasi dan memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi Miss Universe.
Pernyataan ini diketahui pertama kali disampaikan oleh The National pada Senin (8/8/2022), berdasarkan memo internal yang diedarkan langsung oleh organisasi yang menaungi Miss Universe.
Menjadi agen perubahan, ajang kecantikan dunia ini berusaha meyakini para perempuan jika status dan pilihan menikah hingga memiliki anak bukanlah sebuah penghalang dari kesuksesan.
"Kami percaya bahwa perempuan harus menjadi agen perubahan di setiap tahap kehidupan mereka dan keputusan dalam hidup mereka seharusnya bukan menjadi penghalang untuk meraih sukses," tulis pihak Miss Universe.
Peraturan ini akan segera diberlakukan mulai 2023 mendatang, bertepatan dengan perhelatan Miss Universe yang ke-72. Meski kabar ini telah tersebar di seluruh dunia, sebenarnya hingga kini belum ada pernyataan lebih jauh dari pihak Miss Universe mengenai penetapan aturan baru tersebut.
Seperti diketahui, sejak digelar pertama kalinya pada 1952 silam, aturan usia dan status dalam ajang Miss Universe menjadi sebuah peraturan baku yang kerap disayangkan oleh beberapa pihak.
Sebelumnya, hanya kontestan perempuan berusia 18-28 tahun dengan status lajang dan belum memiliki anaklah yang diperbolehkan untuk mengikuti ajang kecantikan ini.
Menyadari hal tersebut, Bahrain Josh Yugen selaku Direktur Nasional Miss Universe pun akhirnya melakukan evaluasi dan memutuskan untuk mengubah peraturan tersebut. Keputusan ini menjadi salah satu bukti jika saat ini Miss Universe telah bertransformasi menjadi organisasi yang lebih inovatif dan inklusif.
"Bagi saya, ini sesuai dengan apa yang telah lama saya nantikan, mendobrak stereotip dan meruntuhkan stigma yang masyarakat lama paksakan kepada kita sejak berpuluh-puluh tahun lalu," ujar Josh.
Selain mengenai status pernikahan dan anak, pada 2018 Miss Universe diketahui sempat membuat gebrakan dengan menyertakan kontestan transgender dalam kompetisi. Sosok tersebut merupakan, Angela Pocela, perwakilan dari Spanyol yang turut berhasil maju hingga ke babak final.