1. Beauty
  2. Wajib Punya, 6 Merek Lipstik Aman untuk Bibir Sensitif
Beauty

Wajib Punya, 6 Merek Lipstik Aman untuk Bibir Sensitif

Wajib Punya, 6 Merek Lipstik Aman untuk Bibir Sensitif

Foto: iprice

Ladiestory.id - Ternyata tak hanya kulit saja yang bisa sensitiif, kulit bibir juga bisa menjadi sensitif. Seseorang yang memiliki jenis kulit bibir yang sensitif biasanya cenderung mudah kering dan mudah teritasi. Oleh sebab itu, pemilik bibir sensitif tidak bisa sembarangan dalam memilih atau menggunakan kosmetik bibir.

Lipstik Untuk Bibir Sensitif

Untuk itu kita harus mengetahui dulu kandungan bahan yang terdapat di dalamnya serta formula yang digunakan. Berikut kami rekomendasikan beberapa merek lipstik yang cocok banget buat kamu pemilik bibir sensitif.

1. Tom Ford Lip Color

Foto: zalora

Tom Ford Lip Color Matte adalah lipstik dengan hasil akhir velvet matte, memiliki tekstur yang lembut, dan tersedia dalam berbagai warna, mulai dari nude dengan nuansa pink hingga warna gelap.

Diperkaya dengan kandungan Chamomilla Flower Oil dan Murumuru Butter yang merupakan perpaduan sempurna untuk melindungi bibir dan menjaganya agar tetap lembap sepanjang hari. Lipstik ini cocok sekali untuk kamu yang memiliki bibir sensitif.

2. Revlon Super Lustrous

Foto: Revlon

Salah satu lipstik yang harganya terjangkau. Memiliki tekstur yang creamy dan 72 pilihan warna yang menarik. Revlon Super Lustrous diformulasikan dengan vitamin E  dan Avocado Oil sangat cocok sekali diaplikasikan pada bibir yang sensitif untuk menjaganya agar tetap cantik dan sehat.

3. Lancome L'Absolu Rounge Cream

Foto: Lancome

Lipstik untuk bibir sensitif selanjutnya dari merk Lancome yang sudah terbukti aman dan tidak merusak kesehatan bibir. Diformulasikan khusus dengan Pro-Xylane yang berfungsi melembabkan, vitamin E untuk melindungi bibir dari agresor eksternal dan Satin Color Complex untuk mempertahankan warna di bibir kamu.

4. Stila Color Balm lipstick

Foto: Review

Lipstik yang sempurna dengan tekstur yang creamy, melembabkan seperti lip balm, dengan warna yang intens seperti lipstik. Memiliki kandungan minyak Peppermint untuk sensasi segar dan meremajakan, serta polyglycerides yang berbasis bunga matahari untuk menghaluskan dan merawat kulit bibir kamu.

5. Laneige Serum Intense Lipstick Luminous Red

Foto: Laneige

Tak kalah saing dengan merk lipstik untuk bibir sensitif lainnya, Laneige memiliki produk yang luar biasa. Lipstik dengan kandungan 35 persen serum yang berfungsi menjaga kelembapan kulit bibir dan sehat sepanjang hari. Warnanya menggunakan downizing technolog sehingga bisa membuat tampilanmu semakin cerah.

6. Make Up For Ever Artist Natural

Foto: JDID

Diformulasikan dengan mother of pearl dan berbagai pigmen lainnya untuk hasil translucent yang sangat cantik. Lipstik ini bersifat melebabkan kulit bibir, sehingga aman digunakan untuk bibir sensitif.

Mengandung Cupuassu Butter dan berbagai lilin, membuat terasa lembut ketika diaplikasikan ke bibir dan menjaga bibir agar tetap terhidrasi hingga 8 jam setelah diaplikasikan.

Itu dia 6 merek lipstik untuk bibir sensitif. Jadi, kamu tidak perlu khawatir lagi saat memilih produk lipstik, pilihlah sesuai jenis kulit bibir dan warna favoritmu.

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel