1. Lifestyle
  2. Menurut Psikologi Ini Arti Cinta Yang Sebenarnya
Lifestyle

Menurut Psikologi Ini Arti Cinta Yang Sebenarnya

Menurut Psikologi Ini Arti Cinta Yang Sebenarnya

Ilustrasi pasangan. (Spesial)

Ladiestory.id - Cinta adalah hal umum yang sering orang sebutkan dalam kehidupan sehari-hari. Bukan hanya merujuk pada pacar, tetapi juga bisa pada orang tua, sahabat, kerabat atau saudara. Mengucapkan cinta sebagai bentuk kasih sayang kepada orang tersebut.

Umumnya, cinta memang memiliki arti kasih sayang yang dimiliki untuk orang lain. Namun, sebenarnya apasih makna cinta yang pas. Bahkan ketika ditanyakan kepada setiap orang, mereka memiliki pendapat yang berbeda.

Ilustrasi pasangan. (Spesial)

 

Apa Arti Cinta ?

Sebagai salah satu ungkapan paling penting dalam hidup, tentu perlu mengetahui apa makna cinta yang sesungguhnya. Hal ini dapat berguna untuk memperluas pandangan dalam melihat kehidupan. Begitu juga, dapat memahami hubungan dengan baik.

Secara umum, cinta adalah sikap atau sifat yang menunjukkan kasih sayang tulus tanpa perintah. Sifat ini bisa berupa bentuk perhatian, takut kehilangan, dan rasa percaya sepenuhnya.

Untuk memperkuat pemahaman tentang cinta. Berikut kami sajikan arti cinta yang sebenarnya menurut para psikolog.

Arti Cinta Menurut Psikolog

Ilustrasi pasangan. (Spesial)

 

Makna cinta juga bisa dikatakan sebagai keinginan tulus untuk membahagiakan seseorang. Makna cinta yang terdalam didasari oleh kebaikan hati yang tak terhingga. Menurut para psikolog arti cinta adalah:

1. Cinta Sejati

Makna cinta yang diungkapkan psikolog adalah arti cinta sebenarnya adalah cinta sejati. Dikatakan, cinta sejati bukanlah hal baru melainkan abadi. Sebuah cinta harus sejati dan abadi.

Perasaan atau emosi yang muncul dalam sebuah hubungan romantis itulah cinta. Ini merupakan hal wajar sebagai reaksi dari otak.

2. Cinta Itu Terhubung Emosional

Makna cinta selanjutnya adalah terhubung secara emosional. Para peneliti juga berpendapat bahwa hubungan emosional adalah point penting untuk menumbuhkan cinta.

Emosi menjadi media perekat yang mengikat hubungan romantisme. Anda dapat berkontak secara langsung atau ngobrol bersama pasangan tentang kehidupan. Namun, jika tidak ada hubungan emosional, tidak akan ada ketertarikan untuk berkelanjutan.

Sebagai point utama, emosi menjadi salah satu cara bagi setiap orang mengekspresikan rasa sengan atau ketakutan tentang pasangan.

3. Cinta Itu Responsif

Pernahkah Anda membalas chat seseorang yang Anda sukai berlama-lama ? tentu tidak akan pernah. Menunda waktu kebanyakan hanya tak ingin menampakkan tetapi rasa ingin membalas cepat pasti ada.

Sesuatu hal dari orang yang kita cintai, pasti kita akan memberikan responsif yang sangat cepat. Setiap orang juga ingin mendapat respon pertama dari orang yang mereka cintai. Sikap ini tentu dapat memberikan pengaruh terhadap emosi.

Cinta adalah mereka yang bisa diakses kapanpun, baik dalam kondisi susah maupun senang. Sehingga jarang orang mengatakan cinta tetapi enggan membalas pesan atau tidak responsif terhadap pasangan.

Nah, itu dia seputar arti cinta menurut psikologi. Bagaimana pendapat Anda ? apakah Anda setuju dengan pendapat para psikolog tersebut?.

 

 

Topics :
Artikel terlalu panjang? klik untuk rangkuman :
Bagikan Artikel